Ads

Wednesday, May 18, 2016

Game Di Indonesia

Game Di Indonesia


Nokia Siap Kembali ke Ranah Smartphone dan Tablet Dunia

Posted: 18 May 2016 06:21 AM PDT

Raksasa teknologi Microsoft mengumumkan kalau mereka telah menjual sebuah “aset feature phone” mereka kepada perusahaan bernama HMD dan FIH seharga US$350 juta (sekitar Rp4,6 triliun). FIH adalah salah satu anak perusahaan dari Foxconn, sedangkan HMD merupakan sebuah perusahaan “misterius” asal Finlandia.

Namun tak lama berselang, misteri tentang siapa “aset feature phone” yang disebutkan Microsoft langsung terungkap. Dalam waktu yang bersamaan, sebuah entitas milik Microsoft yang juga berasal dari Finlandia, Nokia, langsung mengeluarkan pernyataan resmi: “Dengan bangga kami mengumumkan kalau merek Nokia akan kembali ke pasar smartphone dan tablet dunia.”

Ya, mantan raja ponsel dunia yang sempat “hilang” setelah diakuisisi oleh Microsoft, kini tengah kembali dan merencanakan kebangkitan mereka bersama HMD dan FIH.

Tetap diisi muka-muka lama

Nokia 6600 | Foto

Sejak menjadi milik Microsoft, Nokia memang seperti tak bisa bersuara. Alih-alih memproduksi ponsel yang sempat menjadi produk andalan mereka, Nokia justru membuat sebuah kamera VR bernama Ozo dan mengakuisisi sebuah perusahaan wearable, Withings.

Kini Nokia seperti mendapat kesempatan kedua untuk merajai pasar smartphone dunia setelah HMD membeli mereka. HMD sendiri akan dipimpin oleh Arto Nummela sebagai CEO, dan Florian Seiche sebagai Presiden. Keduanya sama-sama merupakan pegawai Nokia sebelum perusahaan tersebut diakuisisi oleh Microsoft.

Seperti ingin mempertahankan formasi lama mereka, semua karyawan Nokia yang saat ini berstatus sebagai karyawan Microsoft pun diberi kesempatan untuk bergabung dengan HMD.

Akan menggunakan sistem operasi Android

Handphone Nokia 230 | Foto

Meski begitu, dalam pernyataan tersebut, pihak Nokia mengatakan kalau kebangkitan mereka tidak akan terjadi dalam waktu yang cepat. “Satu hal yang bisa kami pastikan adalah produk-produk kami nantinya akan menunjukkan apa yang kalian harapkan dari produk-produk Nokia, baik dalam hal kualitas, desain, dan inovasi,” tulis mereka.

Smartphone dan tablet yang akan dibuat oleh Nokia dipastikan akan menggunakan sistem operasi Android. FIH, yang juga terlibat dalam pembelian ini, diperkirakan akan menjadi pihak yang memproduksi perangkat-perangkat tersebut.

Bagaimana sebenarnya sejarah perkembangan smartphone dunia yang sempat diwarnai oleh Nokia?

Nokia sendiri mengaku tidak sabar untuk memperkenalkan generasi terbaru smartphone mereka. Di tengah persaingan smartphone dan tablet dunia yang begitu sengit, Nokia tentu harus membuat produk yang sangat menarik agar mereka bisa kembali dilirik. Boleh jadi ini alasan mengapa  mereka tidak terburu-buru meluncurkan produk barunya.

(Diedit oleh Pradipta Nugrahanto)

The post Nokia Siap Kembali ke Ranah Smartphone dan Tablet Dunia appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Rangkuman Berita Game Hari Ini – 18 Mei 2016

Posted: 18 May 2016 06:10 AM PDT

Serkan Toto memberikan bocoran mengenai eksistensi Resident Evil 7

Iqbal Kurniawan – Dr. Serkan Toto yang terkenal sebagai analis industri game di Jepang kembali memberikan bocoran yang sangat menarik. Setelah sebelumnya membocorkan game mobile perdana dari Nintendo dengan cukup akurat, kini ia mengabarkan bahwa Capcom tengah mengerjakan Resident Evil 7. Game tersebut diklaim kembali ke akar seri Resident Evil dan akan dipamerkan pertama kali dalam ajang E3 bulan depan.


Hideo Kojima memamerkan maskot dari studio game miliknya

Iqbal Kurniawan – Maskot bernama Ludens tersebut mengenakan pakaian futuristis yang tampak sangat mirip dengan logo Kojima Productions. Pakaian yang diberi nama Extra-Vehicular Activity (EVA) tersebut didesain sesuai dengan visi Kojima Productions yang hendak menghadirkan permainan dan masa depan baru lewat perlengkapan, teknologi, dan semangat mutakhir.

Tak Lagi Terikat Kontrak dengan Konami, Hideo Kojima Akan Membuat Game untuk Sony


Honest Trailer terbaru tampilkan alasan kenapa kamu perlu memainkan Battleborn (sebelum Overwatch dirilis)

Risky Maulana – Melanjutkan tradisi mereka di setiap minggunya, Smosh Games kembali menghadirkan serial video Honest Trailer yang kali ini mengangkat game “hero-shooter” Battleborn. Tentu bukan Honest Trailer namanya jika sang narator tidak banyak menyinggung soal kekurangan dan kelebihan yang dimiliki game tersebut sejujur-jujurnya.

Bagian menariknya lagi, video Honest Trailer di atas juga menampilkan judul yang paling mewakili kesan keseluruhan bermain Battleborn. Silakan tonton sendiri bila kamu penasaran dengan judul apa yang saya maksud.

Review BattlebornDar-Der-Dor Seru yang Sering Tertunda-tunda


EA perpanjang kontrak kerja sama dengan kreator game Unravel

Unravel | Photo

Risky Maulana – Sepertinya EA cukup puas dengan hasil yang dicapai Unravel, game platformer buatan developer indie bernama Coldwood Interactive. Setelah Unravel mendapat berbagai tanggapan yang positif dari para gamer, EA baru-baru ini mengumumkan rencana mereka memperpanjang kontrak kerja samanya untuk pembuatan sekuel Unravel selanjutnya.

Review Unravel – Kreativitas Berbatas

Sumber: Polygon


Inilah cara Amanita Design membuat efek suara dan musik di Samorost 3

Chandry Tasofa – Game dari Amanita Design dikenal memiliki komposisi musik yang indah, seperti pada Samorost 2, Machinarium, dan Botanicula. Musik dan efek suara di seri Samorost terbaru yang dirilis Maret lalu pun begitu unik dan menenangkan.

Bagaimana Amanita Design membuat musik latar, efek, dan desain suara dalam Samorost 3? Simak keunikan proses pembuatannya pada video di atas, ya!


NASCAR Expansion untuk Forza Motorsport 6 dirilis hari ini

Chandry Tasofa – Rumor yang sempat terdengar minggu lalu menjadi kenyataan. Game racing eksklusif untuk Xbox One, Forza Motorsport 6, hari ini mendapatkan NASCAR Expansion berisi 24 mobil balap kompetisi NASCAR dari tim Joe Gibbs Racing, Chip Ganassi Racing, Stewart-Haas Racing, Hendriks Motorsport, dan Team Penske. Selain itu, ada juga mode Career baru yang lebih menantang dan fitur lainnya seperti mode Quick Stop.

Xbox Store Link: Forza Motorsport 6 NASCAR Expansion, US$19,99 (sekitar Rp267.000)

(Diedit oleh Iqbal Kurniawan)

The post Rangkuman Berita Game Hari Ini – 18 Mei 2016 appeared first on Tech in Asia Indonesia.

7 Aplikasi yang Bisa Memudahkan Kamu Saat Traveling

Posted: 18 May 2016 04:30 AM PDT

Melakukan perjalanan memang selalu menyenangkan, terlebih bila dilakukan bersama orang-orang terdekat. Seiring dengan hal itu, beberapa aplikasi dapat membuat perjalanan semakin menyenangkan.

Pada artikel kali ini, Tech in Asia coba memberikan beberapa aplikasi yang dapat digunakan selama kamu sedang melancong. Penasaran? Simak penjelasan selengkapnya berikut ini.


TripIt – Ikuti runut itinerary perjalanan dengan tepat

Aplikasi TripIt | Screenshot

Perjalanan dengan jadwal yang teratur akan memudahkan untuk eksplorasi lokasi dengan maksimal. Hal ini bisa dilakukan dengan mengikuti runut itinerary yang telah disiapkan sebelumnya. Agar tidak repot membawa catatan, kamu bisa menggunakan aplikasi TripIt.

Aplikasi TripIt memudahkan kamu menyusun perjalanan hingga hotel yang ditempati. Kemudian, kamu juga dapat menyinkronkan itinerary dengan Google Calendar. Selain itu, bila terjadi pembatalan penerbangan atau perubahan jadwal, kamu akan mendapat notifikasi email. Ditambah dengan fitur peta menuju lokasi yang dituju, kamu bisa mengandalkan aplikasi TripIt untuk melakukan traveling tanpa khawatir tersesat.

App Info
TripIt: Trip Planner
TripIt, Inc. -  May 11, 2016
Genre:  Travel & Local
Size:   14M
Installs:   1,000,000 - 5,000,000
Gratis
Download


XE Currency – Konversi mata uang dengan mudah

Aplikasi XE Currency App | Screenshot

Bila kamu sedang berlibur atau sedang pergi keluar negeri, tentunya kamu memerlukan aplikasi untuk konversi mata uang asing. Salah satu aplikasi populer dalam hal ini adalah XE Currency App yang tersedia untuk platform Android dan iOS.

Aplikasi ini menyediakan lebih dari 100 mata uang asing, dan akan langsung memberi rekomendasi mata uang populer yang digunakan di banyak negara. Pengguna juga dapat mengakses aplikasi secara offline.

App Info
XE Currency
XE.com Inc. -  Mar 22, 2016
Genre:  Travel & Local
Size:   Varies with device
Installs:   5,000,000 - 10,000,000
Gratis
Download

Google Translate – Mudah menerjemahkan bahasa asing

Aplikasi Google Translate | Screenshot 2

Perjalanan ke luar negeri mengharuskan kamu untuk mengerti bahasa setempat. Agar tidak kesulitan berkomunikasi, siapkan aplikasi penerjemah seperti Google Translate. Terlebih, kini pembaruan aplikasi Google Translate dapat digunakan saat membuka aplikasi lainnya, dan akan langsung menerjemahkan kata atau kalimat yang dikehendaki melalui WordLens.

Kemudahan yang diberikan Google Translate bukan hanya karena terjemahan yang diberikan, tetapi juga cara pelafalan melalui audio dan teks yang ditampilkan. Dengan hal tersebut, komunikasi yang dilakukan selama perjalanan di negeri orang bisa berjalan lancar.

App Info
Google Translate
Google Inc. -  May 11, 2016
Genre:  Tools
Size:   Varies with device
Installs:   100,000,000 - 500,000,000
Gratis
Download

FourSquare – Eksplorasi spot terkenal di suatu daerah

Aplikasi FourSquare |Screenshot

Salah satu aplikasi yang sering saya gunakan saat traveling adalah FourSquare. Aplikasi ini bisa memberi referensi lokasi populer di daerah tertentu, yang akan diurutkan dari lokasi terdekat dengan pengguna. FourSquare juga memberi referensi lokasi tempat berdasarkan kategori Coffee, Family, Breakfast, dan Dinner.

Selain itu, kamu bisa mendapat direktori lokasi yang dituju dengan integrasi ke aplikasi peta yang ada di smartphone agar kamu dapat mencapai lokasi tujuan dengan mudah.

App Info
Foursquare - Best City Guide
Foursquare -  Jun 18, 2015
Genre:  Travel & Local
Size:   18M
Installs:   10,000,000 - 50,000,000
Gratis
Download

PackPoint – Bantu kamu mengemas barang bawaan

Agar tidak ada barang yang terlewat saat hendak dibawa bepergian, kamu dapat menggunakan aplikasi PackPoint. Melalui aplikasi ini, kamu diberi fitur berdasar pilihan gender, jenis perjalanan, dan anggota keluarga yang disertakan.

Untuk memudahkan kamu berkemas, kamu tinggal mengikuti runut notifikasi di aplikasi PackPoint. Setelah menentukan gender, informasi detail perjalanan, dan jenis perjalanan yang ditempuh, kamu tinggal memberi centang dari sembilan opsi yang ada, yakni Baby, Beach, Dinner, Swimming, Business Casual, Business Formal, Bicycling, dan Hiking. Setelahnya, aplikasi ini langsung memberi arahan barang yang harus dibawa.

Arahan inilah yang dapat memudahkan kamu dalam menentukan barang bawaan dan mengemasnya kembali. Kerepotan saat melakukan listing secara manual pun dapat dihilangkan.

App Info
PackPoint travel packing list
Wawwo -  Feb 29, 2016
Genre:  Travel & Local
Size:   11M
Installs:   100,000 - 500,000
Gratis
Download

Expensify – Hitung semua pengeluaran saat berwisata

Aplikasi Expensify | Screenshot

Memang, saat traveling, akan ada banyak pengeluaran. Agar dapat mengetahui total biaya perjalanan yang kamu lakukan, hitung secara mendetail dengan aplikasi Expensify.

Ada beberapa langkah yang harus dilakukan. Pertama adalah membuat folder perjalanan. Selanjutnya, dengan fitur Smart Scan, potret setiap setruk pembayaran selama perjalanan. Nantinya aplikasi ini akan mendata setiap setruk tersebut dan menghitung total pengeluaran.

Setelah selesai, kamu bisa mengirimkan laporan data keuangan tersebut melalui email. Dengan fitur tersebut, nampaknya bukan hanya perjalanan pribadi yang dimudahkan, melainkan perjalanan bisnis untuk perusahaan juga lebih tertata rapi.

App Info
Expensify - Expense Reports
Expensify -  Apr 27, 2016
Genre:  Finance
Size:   Varies with device
Installs:   1,000,000 - 5,000,000
Gratis
Download

Steller – Dokumentasikan perjalanan dengan cerita

Lakukan engagement Steller di media sosial lain | Screenshot

Tentunya setiap perjalanan perlu didokumentasikan agar memiliki kesan yang tidak terlupakan. Untuk membuat dokumentasi perjalanan makin dramatis, cobalah untuk mengompilasi momen yang ada menjadi satu cerita menggunakan aplikasi Steller.

Ingin membuat cerita yang menarik dengan Steller? Baca tip dan trik menggunakannya di sini!

Berbeda dengan aplikasi edit foto pada umumnya, Steller mengharuskan pengguna memilih template dari layout foto yang ingin ditampilkan. Setelahnya, pengguna hanya perlu menambah deskripsi agar foto dan video yang disertakan, sehingga cerita yang kamu buat makin menarik.

App Info
Steller - Create Stories with Photos, Video & Text
Mombo Labs LLC -  Apr 06, 2016
Genre:  Social Networking, Photo & Video
Size:  12.71 MB
Installs:  N/A
Gratis
Download

Selain rekomendasi aplikasi yang telah dipaparkan di atas, kamu juga bisa menggunakan aplikasi Uber yang beroperasi di beberapa negara untuk urusan transportasi.

Bila layanan tersebut belum tersedia di daerah yang kamu kunjungi, cobalah untuk mencari informasi apakah ada layanan transportasi on-demand di sana. Karena beberapa layanan transportasi berbasis aplikasi lahir dan beroperasi di daerah-daerah tertentu.

(Diedit oleh Mohammad Fahmi dan Fadly Yanuar Iriansyah; Sumber gambar: Moyan Brenn)

The post 7 Aplikasi yang Bisa Memudahkan Kamu Saat Traveling appeared first on Tech in Asia Indonesia.

MatahariMall Tambahkan Asuransi untuk Pembelian Produk Elektronik dan Otomotif

Posted: 18 May 2016 04:03 AM PDT

 

Platform e-commerce yang diprakarsai oleh Lippo Group, MatahariMall, kembali membuat sebuah terobosan baru untuk menarik banyak pembeli. Pada tanggal 17 Mei 2016, mereka memperkenalkan dua buah layanan asuransi untuk produk-produk yang mereka jual, yaitu asuransi penggantian barang rusak bernama Super Sakti (Rusak Ganti), dan asuransi kecelakaan yang disebut Super Selamat.

Dalam menyediakan layanan ini, MatahariMall bekerja sama dengan perusahaan asuransi yang juga merupakan anak perusahaan Lippo Group, LippoInsurance.

Layanan asuransi ini dibuat seiring dengan perkembangan MatahariMall yang cukup pesat. Baru memiliki 180.000 produk yang dijual (SKU) pada bulan September 2015, angka tersebut kini telah bertambah sekitar tiga kali lipat. “Saat ini kami telah mempunyai sekitar 500.000 SKU,” tutur Hadi Wenas, CEO MatahariMall, kepada Tech in Asia.

Tidak akan ada biaya tambahan

Layanan Super Sakti MatahariMall | Screenshot

Kedua layanan asuransi tersebut diberikan oleh MatahariMall untuk dua kategori produk yang berbeda. Super Sakti dibuat untuk produk-produk elektronik seperti smartphone dan kamera, sedangkan Super Selamat dikhususkan bagi produk otomotif seperti helm dan sepeda motor.

Uniknya, kedua asuransi tersebut bisa kamu dapatkan tanpa harus membayar biaya tambahan. “Kami membuat layanan ini sebagai sebuah paket, jadi uang yang dibayarkan pengguna membeli barang sudah termasuk biaya untuk asuransi,” tutur Agus Benjamin, CEO LippoInsurance.

Layanan Super Selamat MatahariMall | Screenshot

Setiap produk yang dijual dengan layanan Super Sakti dan Super Selamat ini akan mempunyai simbol khusus. Jika kamu membeli produk-produk dengan tanda tersebut, LippoInsurance akan mengirimkan polis asuransi lewat email serta langkah-langkah untuk mengaktifkan polis tersebut.

“Saat ini sudah ada ratusan produk yang dilengkapi dengan layanan Super Sakti dan Super Selamat. Kami berharap jumlah tersebut bisa meningkat hingga ribuan produk,” tutur Hadi Wenas.

Smartphone terbanting akan diganti

Hadi Wenas (CEO MatahariMall) dan Agus Benjamin (CEO LippoInsurance) | Foto

Hadi Wenas (CEO MatahariMall, kiri) dan Agus Benjamin (CEO LippoInsurance, kanan)

Untuk layanan Super Sakti, LippoInsurance hanya bisa memberikan penggantian uang sebesar 70 persen untuk barang elektronik yang bergerak, seperti smartphone, kamera, dan notebook. Adapun untuk barang elektronik yang tidak bergerak seperti kulkas, AC, dan televisi, mereka bisa mengganti sebesar 85 persen dari harga saat produk tersebut dibeli.

Asuransi Super Sakti ini berlaku selama sembilan puluh hari sejak polis diaktifkan, dan bisa digunakan untuk barang yang terjatuh, terbanting, atau terkena air. Proses klaim pun bisa dilakukan dengan mengirim barang yang rusak beserta dokumen pendukung ke kantor LippoInsurance.

Bagaimana MatahariMall menyikapi perang promo yang dilakukan beberapa e-commerce? Simak ulasannya di sini.

Sedangkan untuk layanan Super Selamat, LippoInsurance memanfaatkan produk asuransi mereka yang bernama Persona. Asuransi kecelakaan ini bisa berlaku selama 365 hari apabila kamu hanya mendaftarkan diri kamu sendiri, dan hanya berlaku selama 30 hari apabila kamu juga mendaftarkan keluarga kamu hingga maksimal empat orang.


Tambahan layanan asuransi yang diklaim sebagai yang pertama di Indonesia ini jelas menjadi keunggulan MatahariMall bila dibandingkan dengan e-commerce lain. Apabila inovasi ini terbukti sukses, tidak mustahil kalau e-commerce lain juga akan ikut memberikan layanan serupa.

(Diedit oleh Iqbal Kurniawan; sumber gambar: David)

The post MatahariMall Tambahkan Asuransi untuk Pembelian Produk Elektronik dan Otomotif appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Panduan Lengkap Merakit PC Gaming Sendiri Versi Tech in Asia Indonesia

Posted: 18 May 2016 03:32 AM PDT

PC adalah sebuah perangkat yang memungkinkan kamu untuk menjalankan berbagai aktivitas, baik yang berkaitan dengan produktivitas maupun hiburan. Dengan PC yang berspesifikasi mumpuni, kamu bahkan dapat melakukan hal-hal yang membutuhkan kompleksitas komputasi tinggi seperti foldingrendering audio dan video, editing audio dan video, dan juga—tentu saja— gaming.

PC gaming kini sedang berada di masa keemasannya. Para developer game dapat memaksimalkan kualitas grafis dari game buatan mereka, dan para pengembang indie dapat langsung mengembangkan game buatan mereka dan memublikasikannya dengan mudah. Sekarang, menjadi seorang gamer PC tidak lagi seperti dulu—sulit dan terbilang mahal. Dengan harga komponen yang mulai terjangkau, merakit PC impianmu kini bisa menjadi kenyataan.

Walau merakit PC terbilang mudah, sebagian orang yang belum pernah mencobanya mungkin akan sedikit merasa gugup ketika melakukannya. Dalam artikel kali ini, saya akan mencoba untuk menjelaskan langkah demi langkah untuk merakit sebuah PC secara detail.

Kamu yang belum pernah merakit PC sebelumnya pun akan dapat mengikutinya dengan mudah. Saya serius, merakit PC tidak sesulit merakit Gundam—well, mungkin bagi sebagian orang.

Panduan Merakit PC - Image PC Master Race

Sumber gambar: DragonballzRolePlaying

Sebelum merakit PC kamu sendiri, ada beberapa hal yang patut kamu perhatikan:

Listrik statis adalah musuhmu

Rakit PC kamu di atas meja atau pada permukaan rata. Hindari perakitan di atas karpet, karena gesekan antara celana/ kaus kakimu dengan karpet akan berpotensi menimbulkan listrik statis.

Sebelum memegang seluruh perangkat, pastikan kamu tidak memiliki listrik statis dalam tubuhmu. Untuk menghilangkan listrik statis di tubuhmu, kamu dapat memegang objek metal yang tertanam ke dalam tanah (grounded). Penggunaan gelang antistatis juga sangat saya rekomendasikan dalam perakitan PC.

Jangan buang buku manual motherboard kamu

Kamu dapat melihat skema motherboard milikmu pada manual yang disertakan. Sangat berguna apabila kamu mulai bingung kabel mana yang harus disambungkan dengan soket mana.

Perkirakan kemungkinan upgrade di masa depan

Apakah kamu membutuhkan prosesor generasi baru untuk keperluan kerjamu? Apakah kamu benar-benar memerlukan DDR4? Apakah casing yang kamu gunakan dapat mengakomodasi penggunaan kartu grafis yang berukuran besar? Hal ini sangat penting dalam pemilihan komponen dan akan menghemat banyak uangmu di masa depan.

Selalu perhatikan review ketika akan memilih hardware

Jangan langsung percaya dengan satu situs review. Biasakan untuk melihat review sebuah produk dari situs yang berbeda.

Jangan menghambur-hamburkan uang untuk pembelian yang tidak perlu

Contoh: Kamu butuh monitor yang berkinerja baik, bukan monitor yang berukuran lebih besar.

Panduan Merakit PC|Photo Linus Showing His PC

Sumber: reddit

Jangan remehkan PSU (Power Supply Unit)

Karena PSU yang baik akan memperpanjang umur hardware, pilihlah PSU yang berkualitas. Apabila budget kamu memungkinkan, kamu dapat memilih PSU dengan efisiensi paling tidak 80+ Silver.

Rencanakan cabling di dalam PC kamu sejak awal agar tidak semrawut

Cabling yang baik tidak hanya akan membuat PC kamu lebih rapi, tetapi juga akan membuat sirkulasi udara dalam casing lebih lancar. Oh ya, kemungkinan debu yang akan menumpuk juga akan lebih kecil, lo.

Berhati-hatilah ketika kamu akan memegang I/O shield

Karena bagian tepi benda ini sangatlah tajam. I/O shield telah memberikan banyak pelajaran ke jari-jari saya untuk selalu berhati-hati.

Jangan buang dus, buku, garansi (jika ada), dan bukti pembelian

Apabila terjadi kerusakan dan mengharuskan kamu untuk melakukan RMA (Return Merchandise Authorization, atau dikembalikan ke pabrik untuk diperbaiki/ diganti unit baru), kamu akan diminta mengembalikan hardware beserta kelengkapannya untuk mendapatkan penggantinya.

Pro tip

Good luck and have fun!


Langkah perakitan

Dalam perakitan ini, saya mungkin akan menggunakan spesifikasi yang berbeda dengan yang kamu miliki. Silahkan mengacu kepada buku manual dari tiap hardware yang kamu miliki.

Memasang prosesor di motherboard

Komponen yang digunakan: Motherboard, Prosesor.

Panduan Merakit PC|Photo CPU Socket

Perlahan buka pelapis plastik dan angkat tuas pada bagian sisi soket prosesor

Keluarkan motherboard dari sarung antistatisnya dan letakkan pada permukaan rata seperti meja. Lepaskan pelindung plastik pada soket prosesor dengan cara menarik keluar tuas yang ada di sisi soket. Sekarang kamu siap memasang prosesor.

Installing Processor | Animation

Keluarkan prosesormu dari boks dan pelindung plastiknya. Perhatikan pada bagian pojok prosesor, kamu akan menemukan sebuah tanda panah. Cocokkan tanda panah ini dengan tanda panah yang ada pada soket prosesor—atau indikator lainnya yang mengindikasikan arah pemasangan yang benar.

Apabila belum cocok, jangan paksakan prosesor masuk ke dalam soket. Apabila kamu sudah yakin prosesor sudah masuk ke dalam soketnya, kamu dapat langsung mengencangkan posisi prosesor dengan menurunkan tuas di sisi soket. Sekarang prosesormu telah terpasang di motherboard.

Memasang CPU cooler

Komponen yang digunakan: Motherboard + prosesor, CPU coolerheatsink fanthermal paste.

Mungkin bagian inilah yang menjadi bagian tersulit ketika kamu merakit PC sendiri. Tetapi setelah langkah ini berhasil kamu lewati, merakit PC akan semudah membalikkan telapak tanganmu—well, walaupun bukan dalam artian sebenarnya…

Memasang CPU cooler menjadi agak tricky karena keberagaman desain dari komponen itu sendiri, serta cara pemasangannya yang juga berbeda satu sama lain. Untuk itu, kamu harus mengikuti instruksi pemasangan CPU cooler dari panduan yang kamu dapatkan dari paket pembeliannya. Kali ini kami akan menjelaskan cara memasang CPU cooler standar bawaan prosesor.

Panduan Merakit PC|Kolase Instalasi CPU cooler

Apabila dirasa perlu, kamu juga dapat mengganti thermal compound bawaan dengan jenis yang kamu inginkan

Untuk pemasangan CPU cooler bawaan cukup mudah. Kamu hanya perlu memposisikan bottom plate dari CPU cooler dengan CPU serta pin pengunci CPU cooler dengan lubang pada motherboard. Tekan pasak pengunci hingga berbunyi untuk mengunci CPU cooler pada tempatnya.

Setelah terpasang, hubungkan kabel power CPU cooler ke soket CPU fan yang ada di dekat soket prosesor. CPU cooler bawaan prosesor tidak membutuhkan thermal paste, karena secara default sudah memiliki thermal compound yang cukup berkualitas.

Kamu juga dapat mengganti thermal compound bawaan CPU cooler dengan jenis yang kamu inginkan. Namun kamu perlu membersihkan terlebih dahulu sisa-sisa thermal compound pada CPU cooler.

Panduan Merakit PC|Photo Soket CPU Fan

Jangan lupa untuk menghubungkan CPU cooler dengan soket ini

Untuk penggunaan sehari-hari, CPU cooler bawaan prosesor saya rasa cukup mumpuni. Apalagi jika komputer ada di dalam ruangan dengan AC, yang suhu ruangannya sudah cukup stabil tanpa perlu pendinginan ekstra.

Akan tetapi perlu diingat, walau suhu ruangan sudah cukup dingin, kamu masih harus tetap memasang CPU cooler. Karena panas yang dihasilkan prosesor akan meningkat dengan sangat cepat apabila kamu tidak menggunakannya.

Apabila kamu menggunakan CPU cooler bukan bawaan prosesor, jangan lupa untuk mengaplikasikan thermal paste sebelum kamu memasangnya ke atas prosesor. Cukup berikan thermal paste sebesar biji jagung pada prosesor, dan biarkan thermal paste rata dengan sendirinya ketika kamu memasang CPU cooler.

Pemberian thermal paste adalah kewajiban untuk menjaga agar suhu prosesor tetap stabil.

Memasang RAM

Komponen yang digunakan: Motherboard + prosesor, RAM.

Panduan Merakit PC|Photo RAM

Walau pemasangannya mudah, kamu tetap harus memperhatikan konektor RAM dengan seksama.

Bagian ini cukup mudah untuk dilakukan. Kamu hanya perlu memperhatikan apakah RAM yang kamu gunakan menggunakan konfigurasi Single Channel, Dual Channel, atau Quad Channel, karena pemasangannya akan berbeda dengan konfigurasi di atasSilakan mengacu pada buku manual motherboard kamu untuk informasi lebih lanjut.

Untuk pemasangannya, kamu cukup membuka kunci slot RAM, mencocokkan kaki dari keping RAM pada soket RAM yang ada pada motherboard, kemudian tekan keping RAM ke dalam slot hingga RAM terkunci secara otomatis.

Memasang I/O shield ke casing

Komponen yang digunakan: I/O shieldcasing.

Panduan Merakit PC |Photo I/O Ports

Berhati-hatilah saat memasang komponen yang satu ini

Tidak ada trik khusus dalam memasang I/O shield ke casing, hanya saja kamu perlu ekstra hati-hati dalam pemasangannya. Bagian tepian dari I/O shield cukup tajam dan dapat melukai jarimu apabila kamu tidak berhati-hati. Ini pengalaman buruk yang selalu saya alami ketika merakit PC dalam jumlah banyak.

Cocokkan I/O shield dengan panel yang ada pada bagian belakang casing dan tekan hingga berbunyi. Ini  menandakan bahwa I/O shield telah terkunci aman di posisinya.

Memasang motherboard ke dalam casing

Komponen yang digunakan: Case+I/O shieldmotherboard + prosesor + RAM, baut standoff, baut, obeng.

Panduan Merakit PC|Photo Standoff Screw

Gunakan baut spacer secukupnya. Pemasangan di luar body motherboard akan sia-sia

Pada paket pembelian motherboard, kamu akan mendapatkan beberapa buah baut spacer yang akan digunakan untuk memposisikan motherboard di dalam casing. Bagian bawah baut spacer ini memiliki ulir untuk dimasukkan ke dalam lubang baut di casing, sementara bagian atasnya memiliki lubang baut yang digunakan untuk mengencangkan posisi motherboard di dalam casing. Pasang baut spacer ini pada lubang-lubang kosong yang terdapat di bagian tengah casing dan kencangkan.

Panduan Merakit PC|Photo I/O ports

Cocokkan bagian I/O port di motherboard dengan plat I/O yang sudah tertempel di casing

Kemudian posisikan panel belakang motherboard dengan I/O shield hingga benar-benar pas, dan sejajarkan lubang baut yang ada pada motherboard dengan lubang baut spacer yang telah dipasang sebelumnya. Apabila seluruh lubang baut telah pas, kencangkan motherboard dengan baut yang disertakan. Jangan terlampau keras ketika mengencangkan motherboard ke casing agar tidak menimbulkan kerusakan.

Panduan Merakit PC|Photo Kencangkan Baut

Kencangkan baut untuk memantapkan posisi motherboard di casing. Jangan terlampau kencang untuk mencegah kerusakan pada motherboard

Selamat, kamu sudah ada di tengah perjalanan merakit PC gaming sendiri!

Panduan Merakit PC|Photo PC 50%

Memasang PSU ke dalam casing

Komponen yang dibutuhkan: Casing, PSU, obeng.

Panduan Merakit PC|Kolase Pemasangan PSU

Apabila kamu memiliki bujet lebih, kamu dapat memilih PSU dengan cabling modular agar memudahkan perkabelannya

Memasang PSU ke dalam casing terbilang mudah. Pada casing berdesain modern, posisi PSU telah berubah ke bagian bawah casing untuk mempermudah pemasangan serta airflow yang lebih baik. Kamu hanya perlu memasukkan PSU ke dalam selongsong yang ada di dalam casing.

Tergantung desain casing, cara pemasangannya bisa juga dengan memosisikannya dengan lubang baut pada bagian belakang casing, lalu mengencangkan bautnya, Setelah itu, kamu tinggal mengatur perkabelannya. Pastikan kipas pembuangan menghadap ke bawah untuk pembuangan udara yang optimal.

Memasang HDD/ SSD/ optical drive ke dalam casing

Komponen yang dibutuhkan: HDD/ SSD, optical drive, casing, obeng.

Panduan Merakit PC|Kolase Pemasangan Storage

Jangan lupa menghubungkan kabel SATA dan power supaya kedua komponen ini dapat beroperasi

Sama seperti memasang PSU, memasang HDD, SSD, dan optical drive ke dalam casing cukup mudah. Untuk HDD, kamu dapat menggunakan bracket yang telah tersedia di dalam paket pembelian casing. Kamu juga dapat membelinya secara terpisah.

Sementara untuk bracket tambahan SSD, biasanya disertakan dalam paket pembeliannya. Untuk memasang optical drive, kamu dapat membuka bagian depan casing dan memasukkannya dari bagian depan—jangan lupa untuk mengencangkan posisi optical drive dengan baut atau pengunci yang tersedia pada casing.

Mengatur cabling

Komponen yang dibutuhkan: Kabel-kabel, motherboard.

Panduan Merakit PC|Photo Kabel Berantakan

Kamu tidak nyaman dengan kesemrawutan ini? Saya juga!

Mungkin dalam proses perakitan PC, cabling atau perkabelan adalah langkah yang sedikit membutuhkan kejelian serta kesabaran agar kabel di dalam casing rapi dan tidak ruwet.

Kamu dapat memulai dengan memasang kabel power dari PSU ke motherboard. Kabel-kabel dari PSU antara lain: ATX 24 pin, kabel 4+4 pin 12V ATX, kabel 8 pin ke kartu grafis, dan kabel power lain ke HDD/SSD/Optical drive. Apabila kamu menggunakan fan tambahan dalam casing, jangan lupa juga untuk menghubungkannya pada pin MOLEX/SATA power.

Panduan Merakit PC|Kolase Kabel Power

Yakinkan bahwa seluruh kabel power telah terhubung sebelum menyalakan PC kamu

Setelah cabling dari PSU selesai, kamu dapat mengatur kabel SATA dari motherboard ke HDD/ SSD/ optical drive. Kamu juga dapat melakukan cabling untuk panel depan (power button, reset button, audio jack, lampu indikator, lampu on,  slot USB, card reader, dll) untuk menyelesaikan perakitan PC. Skema konektor untuk kabel panel depan di tiap motherboard berbeda-beda. Silakan mengacu kepada buku manual yang disertakan dalam paket pembelian motherboard kamu.

Panduan Merakit PC - Photo Konektor Panel Depan

Hubungkan soket panel depan pada casing dengan konektor ini supaya panel depan berfungsi sempurna

Perkabelan adalah salah satu permasalahan yang dihadapi semua orang ketika sedang merakit PC. Karena keruwetan yang dihasilkannya, beberapa orang—termasuk saya—terpaksa mengatur ulang cabling supaya terlihat rapi. Sebenarnya ini bukanlah sebuah keharusan ketika sedang merakit sebuah PC. Namun dengan cabling yang rapi, PC milikmu akan lebih sedap dipandang. Udara pun akan berputar lebih leluasa.

Memasang kartu grafis

Komponen yang dibutuhkan: Kartu grafis, motherboard + prosesor + RAM, baut, casing, obeng.

Panduan Merakit PC|Kolase Setup Kartu Grafis

Yakinkan kembali posisi kartu grafis sudah kokoh terpasang di casing dan motherboard

Oke, sekarang motherboard, prosesor, dan RAM telah terpasang serta cabling telah kita lakukan. Kini saatnya kamu memasang bagian terpenting dalam perakitan gaming PC. Ya, kartu grafis.

Hampir sama dengan pemasangan RAM, kamu hanya perlu menyamakan kaki dari kartu grafis dengan slot PCI-Express x16 yang ada di motherboard, dan memasukkan kartu grafis ke slot tersebut. Perhatikan juga pin pengunci yang ada pada slot PCI-Express. Kartu grafis baru masuk sempurna apabila pin pengunci sudah berbunyi klik. Untuk mengencangkan posisinya di dalam casing, kamu dapat menguncinya menggunakan baut ke casing.

Ketika sedang memilih kartu grafis, selain performa dari kartu grafis tersebut, kamu juga harus memperhatikan kebutuhan daya serta dimensi dari kartu grafis tersebut.

Apakah power supply yang kamu gunakan dapat mengakomodasi kebutuhan daya dari kartu grafis? Apakah terdapat ruang kosong yang cukup dalam casing untuk memasukkan kartu grafis?

Hal-hal tersebut harus sudah dipikirkan jauh-jauh hari untuk menghindari pengeluaran yang tidak perlu.

Menyalakan PC dan uji apabila ada eror pada sistem

Panduan Merakit PC|Meme BSOD Like a DOS

Sumber: quickmeme

Jangan tutup dulu casing PC kamu. Setelah seluruh perangkat keras terpasang pada motherboard dan posisinya di dalam casing sudah mantap, kamu harus mengujinya terlebih dahulu. Colokkan kabel VGA/ DVI/ HDMI dari kartu grafis ke monitor, dan nyalakan PC. Apabila PC dapat melewati layar POST (layar di mana kamu bisa melihat seluruh informasi PC, seperti jumlah RAM, HDD yang dipasangkan, dll) berarti kamu telah berhasil!

Apabila kamu melihat ada eror ketika sedang booting, ini berarti masih ada yang salah dengan rakitanmu. Segera lakukan pengecekan pada tiap hardware yang kamu pasang. Apakah ada koneksi yang kurang sempurna, soket yang salah peruntukannya, atau kesalahan lainnya?

Apabila kamu tidak memahami eror yang ditampilkan di layar, kamu dapat langsung merujuk ke Google untuk mencari jawaban atas segala kebingunganmu. Kamu dapat mencoba untuk mencarinya dengan keyword "jenis eror + tipe motherboard yang kamu gunakan."

Apabila tidak ada apapun yang tampil di layar ketika kamu menyalakan PC, atau sistem tidak dapat berfungsi semestinya, kemungkinan ada permasalahan pada kabel yang kamu gunakan. Segera cek koneksi antara kabel power dari PSU dengan konektor pada motherboard dan hardware. Dengan sedikit penyesuaian, seharusnya PC kamu sudah dapat digunakan dan kamu dapat menutup casing PC kamu sekarang.

Selamat mencoba!

(Diedit oleh Fadly Yanuar Iriansyah dan Mohammad Fahmi)

The post Panduan Lengkap Merakit PC Gaming Sendiri Versi Tech in Asia Indonesia appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Melihat Pemandangan Cantik Bangalore, Versi Asia dari Silicon Valley

Posted: 18 May 2016 03:22 AM PDT

Menurut kamu, kota manakah di Asia yang identik dengan startup atau teknologi? Singapura? Tokyo? Hong Kong? Bagaimana dengan Bangalore?

Sebagai informasi, pada tahun 2015, Bangalore menduduki peringkat ke-15 "Global Startup Ecosystem Ranking" yang dirilis oleh Compass. Di tahun 2000, media menyebut Bangalore sebagai "Silicon Valley of India", karena pesatnya perkembangan perusahaan-perusahaan di industri software, elektronik, dan research & development yang ikut mendukung pertumbuhan Bangalore sebagai salah satu pusat teknologi di India.

Tidak hanya memikat banyak startup dan maju di bidang teknologi saja, Bangalore juga merupakan kota cantik yang mampu membuat ide-ide menarik meluncur dari entrepreneur muda di sana. Yuk kenalan lebih dekat dengan Bangalore lewat fakta-fakta menarik ini!

Sejuk dan hijau

Pada tahun 1831 tentara Inggris menjadikan Bangalore sebagai ibu kota Kerajaan Mysore. Semenjak itu, pembangunan infrastruktur Bangalore berkembang pesat. Dari mulai sarana transportasi hingga telekomunikasi, bahkan taman-taman kota.

Bangalore Palace | Foto

Sumber gambar: vhines200

Sampai sekarang, kamu masih bisa menemui bangunan dengan arsitektur cantik peninggalan Inggris. Tak hanya itu, pepohonan dan taman-taman yang menjadikan Bangalore kota beriklim ramah yang membuat kamu semakin mudah menghasilkan ide kreatif.

Kota pertama dengan Wi-Fi gratis

Pengguna smartphone di India | Foto

Sumber gambar: Swaminathan

Di tahun 2014, Bangalore menjadi kota pertama di India yang menyediakan Wi-Fi gratis di ruang publik. Hal ini sangat menunjang aktivitas masyarakat Bangalore agar lebih mudah terkoneksi dengan internet di manapun mereka berada.

Kental nuansa Silicon Valley

Bagmane Tech Park | Foto

Sumber gambar: Ajith Kumar

Beberapa alasan mendukung Bangalore untuk menjadi Silicon Valley-nya Asia. Di antaranya, budaya mereka yang terbuka pada teknologi dari luar dan kemampuan berbahasa Inggris yang cukup baik dari masyarakatnya, banyaknya startup yang berkembang di sana, hingga infrastruktur dan regulasi yang menunjang.

Mereka berkumpul di sini!

India Startup

Sumber gambar: Harsh Agrawal

Sebanyak 26 persen dari total startup yang ada di India dilahirkan di Bangalore. Tak hanya itu, 23 inkubator, akselerator serta perusahaan modal ventura terbesar di India juga berbasis di sana.

Surga bagi startup teknologi

Bangalore Night

Sumber gambar: Manfred Sommer

Selain menjadi kota kelahiran raksasa teknologi seperti Infosys, Wipro, TCS, dan lain sebagainya, Bangalore juga menjadi markas berbagai startup menarik, di antaranya Flipkart, InMobi, dan Myntra.

Kamu bisa dengan mudah menemukan orang-orang mendiskusikan ide terbaru mereka di berbagai tempat. Hmm… mungkin ini juga yang membuat kafe banyak bertebaran di Bangalore—supaya orang bisa leluasa bertukar pikiran dan semakin banyak lagi startup menarik yang lahir dari sini.

Bangalore juga menjadi salah satu tempat "kejar-kejaran" duo founder ini dengan investor incaran mereka


Mau menjelajahi Bangalore dan mengenal lebih dalam industri startup di sana? Kami memberikan kamu kesempatan spesial! Ada 200 tiket gratis yang menunggu kamu ambil untuk menghadiri konferensi Tech in Asia Bangalore 2016.

Apakah kamu termasuk golongan women entrepreneur? Atau developer? Kalau iya, segera daftarkan dirimu untuk mendapatkan tiket gratis menghadiri konferensi Tech in Asia yang kami adakan pertama kalinya di Bangalore.

Klik di sini untuk pendaftaran tiket gratis women entrepreneur:
button (5)

Untuk developer, kamu bisa klik tautan ini:
button (6)

Karena tiket ini terbatas, segera daftarkan dirimu sebelum kehabisan. Sampai bertemu di Bangalore!

(Diedit oleh Pradipta Nugrahanto; sumber gambar: Parshotam Lal Tandon)

The post Melihat Pemandangan Cantik Bangalore, Versi Asia dari Silicon Valley appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Resmi Meluncur, Uber Klaim uberPOOL Lebih Murah 25 Persen dari uberX

Posted: 18 May 2016 02:46 AM PDT

Setelah kabar peluncuran uberPOOL di minggu lalu, Uber resmi mengonfirmasi peluncuran layanan transportasi terbarunya di Jakarta, Rabu 18 Mei 2016. Mike Brown, Regional General Manager of Uber Asia Pacific mengatakan bahwa fokus Uber dengan layanan ini adalah untuk memaksimalkan kemampuan mobil mengangkut penumpang.

Untuk awal peluncuran, Uber hanya memusatkan layanan di daerah Jakarta. “Ibu kota Jakarta menjadi kota ke-37 yang menjadi tujuan uberPOOL di seluruh dunia,” ujarnya saat acara peluncuran.

Menurut Mike, pemilihan Jakarta sebagai daerah operasional uberPOOL adalah karena penduduk ibu kota sudah familier dengan layanan Uber. Selain itu ekonomi di Jakarta terus berkembang pesat dibandingkan kota lainnya di Indonesia.

Tiga fokus utama uberPOOL

Mike lebih lanjut menerangkan bahwa ada tiga poin utama yang ingin dicapai melalui layanan uberPOOL ini. Pertama, dengan banyaknya pesaing, seperti Grab dan GO-JEK, Uber ingin pengemudinya bisa mendapat pemasukan lebih banyak.

“Bila biasanya dalam sekali perjalanan hanya satu penumpang dengan satu tarif, maka dengan bertambahnya penumpang, bayaran untuk setiap perjalanan juga bisa bertambah hingga empat kali lipat,” terangnya.

Contoh rute berbagi tumpangan uberPOOL | Image

Contoh rute berbagi tumpangan uberPOOL

Fokus kedua adalah mengurangi kepadatan kendaraan di ibu kota, terutama pada jam sibuk. Seperti yang umum diketahui bahwa kemacetan di ibu kota menjadi masalah yang belum terpecahkan. Mike berharap bahwa layanan uberPOOL mampu meminimalkan jumlah mobil yang memadati jalan raya.

Dan fokus terakhir Uber adalah untuk memberi harga perjalanan yang lebih ringan bagi pengguna Uber. “Bila pengguna memilih opsi uberPOOL di aplikasi, maka tarif yang dibayarkan lebih murah hingga 25 persen dibandingkan tarif uberX,” ujarnya.

Masih menunggu hasil di Jakarta

Meski optimis bahwa layanan uberPOOL bisa menjadi solusi transportasi efisien di ibu kota, Mike menyatakan bahwa pihaknya belum bisa memprediksi hasil apapun. Hal ini dikarenakan Uber menggunakan strategi berbeda di tiap kota dan negara untuk layanan yang diluncurkan. Mike menerangkan:

Di San Fransisco dan Bangalore, layanan uberPOOL mampu menyumbang 20 persen dari total [perjalanan] Uber lainnya, [sehingga] perusahaan belum bisa menargetkan apapun. Walaupun begitu, Uber optimis penggunanya beralih ke uberPOOL yang menawarkan tarif lebih rendah.

Ke depannya, Uber masih menargetkan lebih banyak pengemudi lewat koperasi berbadan hukum yang dimilikinya. Sayangnya Uber belum mau mengumumkan kota lainnya yang akan menjadi tujuan uberPOOL di Indonesia.

Pemerintah memberlakukan aturan baru yang harus dipatuhi Uber dan layanan transportasi berbasis aplikasi lainnya. Apa saja?

Sebagai tambahan informasi, uberPOOL telah beroperasi di Amerika Serikat, Cina, India, dan negara lainnya sebelum Jakarta.

(Diedit oleh Fadly Yanuar Iriansyah; sumber gambar: Today)

The post Resmi Meluncur, Uber Klaim uberPOOL Lebih Murah 25 Persen dari uberX appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Salt and Sanctuary – Game Indie dengan Gameplay Mirip Dark Souls

Posted: 18 May 2016 01:21 AM PDT

Ska Studios yang terdiri dari dua orang developer game indie, membuat action RPG berjudul Salt and Sanctuary. Setelah dua tahun lalu sempat dikabarkan akan dirilis untuk PS4, Salt and Sanctuary akhirnya dirilis di PC hari ini melalui Steam.

Salt and Sanctuary, dengan grafis 2D dan warna yang artistik, ternyata menyajikan mekanisme bertarung yang brutal dan sulit ditaklukkan. Selain itu, kamu juga bisa merasakan atmosfer kelam dan elemen RPG, seperti pembagian kelas senjata, ala Dark Souls III.

Penasaran seperti apa kebrutalan Dark Souls III? Baca juga ulasan Dark Souls III yang mendapatkan nilai sempurna dari kami

Kamu akan berperan sebagai seorang pelaut yang kapalnya karam di sebuah pulau terasing. Selama perjalanan di lembah yang dipenuhi kabut, kamu mulai melihat mayat berlumut bergelimpangan dan mahluk absurd lainnya. Lalu mereka mulai bergerak menghampirimu! Jalan ceritanya mengingatkan saya pada DLC Don't Starve: Shipwrecked, tapi dengan musuh yang lebih brutal dan cepat.

Salt And Sanctuary | Screenshot 2

Walaupun berada di pulau yang tidak terdapat di peta, ternyata pulau tersebut memiliki area yang cukup besar untuk dieksplorasi. Temukan rahasia di balik jalan yang seperti labirin, lawan musuh yang berukuran jauh lebih besar dari karaktermu, dan jangan lupa rakit serta upgrade senjatamu.

Salt and Sanctuary memiliki unsur RPG yang kuat, di mana kamu bisa memodifikasi senjata, armor, aksesoris, hingga mantra magis yang akan digunakan karaktermu. Kamu bisa menemukan berbagai benda ajaib di pulau terkutuk dan menjelajahi dungeon yang ada.

Kamu tidak akan dimanjakan oleh tutorial dan arahan yang jelas. Untuk mengetahui tujuan selanjutnya, kamu perlu rajin membaca deskripsi di benda-benda yang kamu temui. Kamu juga dapat berinteraksi dengan berbagai NPC seperti pedagang dan penyihir.

Salt And Sanctuary | Screenshot 3

Ada lebih dari dua puluh bos mengerikan yang siap menguji keahlian bertarungmu. Untuk mengalahkan lawan, tersedia sekitar enam ratus pilihan jenis senjata, armor, dan mantra. Setiap senjata memiliki kelas tersendiri yang membedakan set pergerakannya, seperti seri Dark Souls.

Jika bertarung sendirian terasa begitu sulit, Salt and Sanctuary juga memiliki mode multiplayer online maupun offline. Jangan menyerah jika karaktermu sering mati, karena mekanisme pertarungan di game ini memang dirancang kompleks dan sulit dimenangkan.

Tertarik mencoba action RPG brutal bertempo cepat? Salt and Sanctuary bisa menjadi pilihan yang tepat. Kamu bisa mendapatkannya seharga Rp125.999 di Steam. Bila kamu membelinya sebelum tanggal 25 Mei 2016, kamu bisa mendapatkan diskon sepuluh persen yang membuat harganya menjadi Rp113.999 saja.

PlayStation Store Link (US): Salt and Sanctuary, US$17,99 (sekitar Rp240.000)

(Diedit oleh Iqbal Kurniawan)

The post Salt and SanctuaryGame Indie dengan Gameplay Mirip Dark Souls appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Update The Division 1.2 – Perlengkapan Baru, Misi Incursion “Clear Sky,” dan Lainnya

Posted: 18 May 2016 12:30 AM PDT

Apakah hingga detik ini masih sibuk menjalani misi mempertahankan kota New York dalam The Division? Atau mungkin kamu sudah pensiun bermain  sembari menunggu datangnya tambahan konten yang dijanjikan Ubisoft sejak peluncurannya bulan Maret kemarin?

Apapun itu, ada baiknya kamu sekarang untuk mengetahui perkembangan konten terbaru dari The Division. Mengapa? Karena bisa saja update kali ini akan menjadi alasanmu untuk kembali bermain atau mungkin malah menjadi penyebab kamu meninggalkan arena “Dark Zone” dalam The Division. Setidaknya hingga ekspansi pertamanya resmi dirilis bulan depan.

Melalui update gratis kedua The Division berjudul Conflict, kali ini kamu diberikan beberapa set perlengkapan baru yang bakal semakin menambah jumlah arsenal kamu di bagian High-end. Ubisoft sendiri berencana akan memberikan update versi 1.2 secara gratis pada 24 Mei nanti.

Sejauh ini Ubisoft sudah menambahkan empat buah Gear Set baru, masing-masing dengan perk khusus yang membuat permainan tingkat lanjut dalam The Division semakin kental dengan fungsi serta peran kelas yang berbeda-beda. Keempat Gear Set tersebut antara lain:

  • Final Measure – equipment defensif dengan perk khusus yang disesuaikan bagi pemain yang suka berada di garis depan
  • Hunters Faith – Gear Set khusus bagi para sniper
  • Predator Mark – equipment dengan perk yang mendukung para pemain suportif
  • Lone Star – sesuai namanya, equipment dengan daya serang besar ini tampaknya dibuat untuk mereka yang doyan bermain solo (kemungkinan sama seperti Path of Nomad dari update Incursions)

Incursion baru “Clear Sky” serta variasi misi Search and Destroy

The Division Conflict | Screenshot 1

Melanjutkan variasi misi Incursion yang telah diperkenalkan update sebelumnya, kali ini Ubisoft Massive juga menambahkan misi baru berjudul “Clear Sky.” Dalam misi kali ini, para pemain akan dibawa ke wilayah Columbus Circle, di mana mereka harus menghancurkan roket anti pesawat yang dikuasai faksi Rikers.

Selain misi Incursion baru, Ubisoft juga menghadirkan misi Search and Destroy. Kamu diminta melenyapkan sejumlah target yang berkeliaran di pelosok kota New York. Sasaran ini akan selalu diacak oleh Ubisoft setiap harinya, dan beberapa di antaranya juga memerlukan koordinasi tim yang bagus agar bisa menyelesaikannya.

Fitur mencuri barang pemain di extraction point Dark Zone

The Division Conflict | Screenshot 2

“Barang kamu bagus… boleh pinjam sebentar?”

Dari sekian fitur yang ditambahkan ke dalam update 1.2 The Division, bisa dibilang fitur inilah yang menurut saya paling kontroversial dan berpotensi semakin merusak kesenangan pemain di wilayah Dark Zone. Yep, seperti sub judul yang kamu baca di atas, kini Ubisoft menambahkan fitur mencuri barang pemain yang tengah melakukan penjemputan exctraction di Dark Zone.

Dengan adanya fitur ini, proses mengantar equipment di zona extraction menjadi semakin riskan karena kamu semakin perlu mewaspadai gerak-gerik pemain yang berada di sekitarmu. Bila dulu dibunuh orang lain saja sudah merepotkan kita di Dark Zone, kali ini mereka bisa saja berpura-pura hendak mengirimkan barang bawaan mereka padahal aslinya berniat merebut hasil jerih payah kita di Dark Zone.

Terlepas fitur kontroversial yang disajikan Ubisoft Massive bulan ini, keberadaan free update Conflict seolah merupakan oase segar bagi para pemain yang mendambakan lebih banyak konten end-game dalam The Division. 

The Division sendiri bukanlah game yang sempurna, simak ulasan lebih lengkapnya di sini

Di usianya yang masih dini (belum sampai dua bulan), The Division bisa dibilang tengah kekurangan konten akibat minimnya pendalaman end game yang baik dari pihak Ubisoft Massive. Aktivitas grinding Dark Zone yang dibawakan game ini terbilang cukup menjemukan, sehingga ketergantungan terhadap item drop dan variasi misi diharapkan sanggup membawa game ini menjadi game action-multiplayer shooter terbaik di tahun 2016.

Bagaimana menurut kamu? Apakah The Division bisa menjadi salah satu game terbaik di tahun 2016? Saya pribadi tidak bisa berbicara banyak mengingat ketiga ekspansi berbayar game ini masih belum dirilis oleh Ubisoft. Saya harap dengan keberadaan ekspansi Underground, Survival, dan Last Stand, pihak developer bisa meremajakan semangat kita kembali untuk bermain menyelamatkan kota New York dalam The Division.

(Diedit oleh Fadly Yanuar Iriansyah)

The post Update The Division 1.2 – Perlengkapan Baru, Misi Incursion “Clear Sky,” dan Lainnya appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Yuk Intip Apa Saja yang Bisa Kamu Dapatkan dari The International 2016 Battle Pass!

Posted: 17 May 2016 11:51 PM PDT

Pada tanggal 16 Mei 2016 kemarin, Valve mengumumkan kehadiran The International 2016 Battle Pass untuk menyambut dua turnamen besar yang akan datang, yaitu Manila Major dan The International 2016 (TI6).

Battle Pass kali ini berisi banyak sekali fitur menarik. Mulai dari kostum hero, efek terrain, Courier, hingga mekanisme Quest, Wager, dan Community Challenge yang bisa kamu dapatkan mulai dari Rp134.999 (Basic Bundle). Jika ingin mendapatkan bonus lebih banyak, kamu bisa langsung membeli Battle Pass level 50 seharga Rp364.999 (Mega Bundle).

Lalu, apakah membeli Battle Pass ini sepadan dengan uang yang kamu keluarkan? Untuk menjawab kegalauan kamu, saya telah membeli Mega Bundle dan ingin berbagi denganmu apa yang didapatkan dalam bundel tersebut. Check these out!

Banyak in-game item menarik pada Basic Bundle

The International 2016 Battle Pass | Basic Bundle

Jika tabunganmu hanya cukup untuk membeli Basic Bundle, tidak perlu berkecil hati. Pasalnya, kamu akan langsung memperoleh banyak sekali item eksklusif TI6 menarik, antara lain:

  • Onibi – Courier lucu ini mampu berubah hingga 22 gaya berbeda.
  • Immortal Treasure I, II, dan III – Kamu akan langsung mendapatkan tiga Immortal Treasure sekaligus pada pembelian Battle Pass level 1. Immortal Treasure ini memiliki kostum yang memberikan efek visual unik terhadap suatu hero.
  • Smeevil’s Penance – Maskot TI3 kembali lagi, dan kini ia berperan menjadi sebuah Ward akrobatik yang memiliki 5 gaya berbeda.
  • Emoticon Pack #1 – Chat dalam permainan terasa membosankan? Emoticon Pack heroik ini bisa memberikan suasana baru.
  • Seasonal Terrain – Spring – Item terrain kali ini memberikan efek musim semi dengan taburan daun sakura yang indah pada lanskap permainan.
  • Music Pack – Musik in-game garapan Lennie Moore (Halo 2: Anniversary, Rising Storm, Star Wars: The Old Republic) yang akan terus membuat adrenalinmu terpacu.
  • Cursor Pack – Variasi kursor dalam permainan bertemakan TI6.
  • Taunt: The Royal Raspberry – Item taunt untuk Vengeful Spirit yang menirukan gaya ayam berkokok.
  • Effigy Block – Kustomisasi base timmu dengan patung hero dan ucapan unik buatanmu sendiri.
  • HUD – Antarmuka dalam pertandingan yang keren khas The International 6.
  • Crystal Maiden Announcer Pack – Crystal Maiden dengan suara menggemaskannya berperan sebagai Announcer dan Mega Kill Announcer.
  • Portfolio of Heroes Ascendant Pack – Satu pak Portfolio of Heroes Ascendant berisi tiga gambar keren para hero sebagai alternatif loading screen.
  • Weather Aurora – Efek cuaca aurora di dalam permainan.
  • Weekend Battle Cup Ticket – Tiket untuk berpartisipasi dalam Weekend Battle Cup

Dari banyaknya bonus yang akan kamu peroleh, Seasonal Terrain dan Music Pack adalah dua item paling menarik yang akan kamu dapatkan. Bahkan menurut saya, item tersebutlah yang dapat menjadi alasan utamamu membeli Battle Pass.

Rylai’s Battle Blessing

The International 2016 Battle Pass | Rylai's Battle Blessing

Ketika level Battle Pass yang kamu miliki naik, kamu akan mendapatkan fitur bernama Rylai’s Battle Blessing. Fitur ini memungkinkanmu untuk mendapatkan in-game item mulai dari Courier, kostum set hero, hingga Arcana.

Sistem mendapatkannya sangat mudah. Kamu hanya perlu memutar rolet yang diiringi dengan percakapan antara Lina dengan Crystal Maiden. Di mana panah rolet tersebut menunjuk, item itulah yang akan kamu dapatkan.

Sayangnya, Valve tidak memberikan pola level Battle Pass tertentu untuk bisa memainkan Rylai’s Battle Blessing. Kamu dapat mengecek level berapa saja yang diperlukan pada halaman Battle Pass itu sendiri.

Namun yang pasti, ketika membeli Battle Pass level 50 melalui Mega Bundle, kamu berkesempatan untuk memutar Rylai’s Battle Blessing sebanyak tujuh kali. Setelah mencobanya, saya mendapatkan dua Courier, tiga Treasure Box, serta dua set kostum hero. Not bad!

Quest, Wager, Achievement, dan Community Challenge

The International 2016 Battle Pass | Screenshot Menu Battle Pass

Kamu memerlukan Battle Point untuk menaikkan level Battle Pass. Valve memberikanmu beberapa metode seru untuk memperoleh Battle Point. Kamu dapat menjalankan Quest, bertaruh Token dalam Wager, membuka Achievement, dan menyelesaikan Community Challenge.

Bagi yang pernah membeli Battle Pass ketika Shanghai Major kemarin, mungkin sudah familier dengan Quest. Fitur ini memiliki beberapa misi untuk kamu lakukan di dalam permainan. Misalnya, membeli suatu item sebelum menit tertentu, atau melakukan sejumlah kill.

Kali ini, Quest memiliki mekanisme baru. Pada setiap misinya, terdapat tingkat kesulitan berbeda yang memberikan jumlah Battle Point berbeda pula ketika kamu menyelesaikannya. Jika semua misinya telah terselesaikan, kamu akan mendapat satu set kostum Clinkz, Windranger, dan Ursa.

The International 2016 Battle Pass | Quest

Cara kedua untuk mendapatkan Battle Point adalah dengan bertaruh sejumlah Token sebelum creep mulai muncul di awal permainan. Ketika menang, jumlah Token yang kamu taruh akan berlipat ganda sebanyak dua kali dan dikonversikan menjadi Battle Point.

Jika kalah, well, Token yang kamu taruh otomatis hangus. Namun tak perlu khawatir ketika Token kamu habis, karena para pemilik Battle Pass akan mendapatkan minimal seribu Token setiap minggunya.

Achievement mirip seperti Quest, namun memiliki mekanisme yang lebih sederhana dan jangka waktu lebih lama. Misalnya, kamu harus membuka tujuh Immortal Treasure atau menyelesaikan 10 Weekly Challenge hingga masa berlaku Battle Pass berakhir.

The International 2016 Battle Pass | Lina's Battle Blaze

Terakhir, Valve memperkenalkan fitur baru bernama Community Challenge. Sesuai dengan namanya, fitur ini memberikan seluruh pemain Dota 2 di seluruh dunia sebuah misi dengan rentang waktu tertentu. Misalnya saat ini terdapat tantangan untuk memangkas dua miliar pohon.

Ketika misi tersebut selesai, maka seluruh pemain yang memiliki Battle Pass akan mendapatkan Fireball untuk dimainkan dalam labirin Lina’s Battle Blaze guna mendapatkan Battle Point. Oh ya, para pemilik Battle Pass secara otomatis mendapatkan tiga Fireball secara cuma-cuma ketika membelinya.

Berkontribusi pada prize pool TI6

The International 2016 Battle Pass | Prize Pool

Setiap membeli Battle Pass, baik tipe Basic Bundle maupun Mega Bundle, kamu turut berkontribusi kepada perkembangan ranah esport dunia. Karena 25 persen dari total pembelian Battle Pass akan masuk ke dalam prize pool TI6.

Tidak seperti tahun sebelumnya yang memiliki stretch rewards, kali ini Valve berjanji untuk memberikan tiga treasure Trust of the Benefactors kepada para pemegang Battle Pass apabila prize pool TI6 mampu melebihi jumlah tahun lalu, yaitu US$18.429.613 (sekitar Rp245 miliar).

Treasure ini nantinya memberimu kesempatan untuk mendapatkan in-game item mulai dari Immortal Treasure, kostum set hero, Arcana, hingga barang langka dan berharga mahal di Community Market seperti Dragonclaw Hook.

Mereset MMR kamu tanpa perlu membuat ID baru

The International 2016 Battle Pass | The International Ranked Queue

Kecewa dengan nilai MMR kamu saat ini? Apakah kamu tidak terima karena harus stuck di 2K MMR padahal kamu merasa kemampuanmu sudah meningkat jauh? Berbahagialah para pemilik Battle Pass, karena kamu memiliki kesempatan untuk mereset MMR yang dimiliki saat ini.

Biasanya, para pemain Dota 2 harus membuat ID baru untuk mendapatkan nilai MMR “segar”. Namun kali ini Valve memberikan kemudahan bagi para pemegang Battle Pass dengan fitur The International Ranked Queue untuk mengalibrasi ulang MMR mereka.

Namun untuk mendapatkan MMR baru, kamu harus bermain minimal empat puluh game, baik itu Solo maupun Party, sebelum TI6 berakhir. Ketika turnamen usai, kamu akan diberi pilihan untuk mengganti MMR lamamu dengan yang baru didapat melalui mode matchmaking ini atau tidak.

Weekend Battle Cup

The International 2016 Battle Pass | Weekend Battle Cup

Ingin merasakan sensasi bermain secara profesional layaknya para atlet esport? Para pemilik Battle Pass memiliki kesempatan untuk mengikuti turnamen kecil-kecilan melalui fitur Weekend Battle Cup.

Di dalam turnamen ini, kamu dapat membentuk sebuah tim untuk bertanding melawan tujuh tim lainnya dalam format single elimination. Tim kamu nantinya akan ditandingkan dengan tim dengan skill tier serupa (bisa diukur dari MMR, GPM dan XPM rata-rata, atau hal lainnya).

Pemenang Weekend Battle Cup ini nantinya akan memperoleh Battle Point, trofi untuk profilmu, serta in-game item khusus yang menunjukkan bahwa kamu pernah memenangkan turnamen ini. Keren bukan?

Hak memilih Arcana

The International 2016 Battle Pass | Arcana Vote

Seperti biasa ketika The International berlangsung, Valve mengadakan pemungutan suara untuk menentukan hero apa yang akan dibuatkan item Arcana selanjutnya. Setelah Zeus keluar menjadi pemenang tahun lalu, siapakah hero beruntung tahun ini?

Para pemegang Battle Pass Basic Bundle akan memperoleh 16 hak pilih setiap ronde. Jika kamu membeli Mega Bundle, atau ketika Battle Pass kamu mencapai level 50, total hak pilih yang dimiliki akan menjadi 48. Jika kamu ingin melihat hero favoritmu memiliki item Arcana, jangan lupa untuk membeli Battle Pass dan menyumbangkan hak pilih kamu sebanyak-banyaknya ya!

Prediksi Manila Major dan Compendium TI6

The International 2016 Battle Pass | Prediksi Manila Major

Last but not least, seluruh pemilik Battle Pass dapat memperoleh Battle Point ekstra dengan memberikan prediksinya terhadap turnamen Manila Major yang akan diselenggarakan pada tanggal 7 – 12 Juni 2016 mendatang.

Kamu dapat menebak mulai dari hero yang paling banyak dipilih, tim dengan permainan paling singkat, pemain yang mengantongi kill paling banyak, hingga jumlah game dalam Manila Major itu sendiri.

Selain itu, nantinya kamu juga akan mendapatkan Compendium TI6. Compendium ini berisi prediksi TI6, profil pemain, dan banyak aktivitas menarik. Meskipun belum dirilis oleh Valve, namun mereka berjanji akan memberikan Compendium yang lebih interaktif dari tahun sebelumnya.

Bonus tambahan untuk Battle Pass level tinggi

The International 2016 Battle Pass | Immortal Garden

Jika kamu adalah seorang antusias Dota 2 dan memutuskan untuk membeli booster Battle Pass milikmu, maka bonus yang akan diperoleh akan jauh lebih banyak dan eksklusif.

Di level 89 dan seterusnya, kamu akan memperoleh fitur River Vial secara bertahap. Fitur ini memungkinkanmu untuk memberikan efek visual khusus kepada sungai di dalam permainan. Misalnya mengubah sungai menjadi kering, berwarna hijau, hingga mengubah airnya menjadi darah.

Kemudian pada level 125, kamu akan memperoleh terrain Immortal Garden yang sangat keren. Terrain ini mengubah lanskap permainan menjadi seperti sebuah negeri di langit dengan pilar-pilar yang berdiri kokoh.

Selain dua yang sudah saya sebutkan, pastinya masih banyak sekali hal-hal yang bisa kamu dapatkan dengan menaikkan level Battle Pass. Jika saya jabarkan satu per satu di sini, mungkin dua ribu kata pun tidak akan cukup. Kamu bisa melihatnya langsung pada situs resmi Dota 2.


Banyak sekali bukan item serta fitur menarik yang bisa kamu dapatkan dari Battle Pass? Membeli Basic Bundle atau Mega Bundle, itu pilihanmu. Namun yang jelas setiap pembelian Battle Pass, kamu turut berpartisipasi dalam mendukung perhelatan TI6. Dari seluruh hal yang bisa kamu peroleh dari Battle Pass, menurut kamu mana yang paling menarik?

Dota2.com: The International 2016 Battle Pass

(Diedit oleh Iqbal Kurniawan)

The post Yuk Intip Apa Saja yang Bisa Kamu Dapatkan dari The International 2016 Battle Pass! appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Vector 2 – Sekuel Game Runner Bertema Parkour dari Kreator Shadow Fight

Posted: 17 May 2016 09:58 PM PDT

Melanjutkan berita mengenai sekuel Vector yang ditulis oleh Iqbal pada bulan Juli 2015 silam, minggu ini akhirnya Nekki telah merilis Vector 2 di App Store dan Google Play. Ya, selang hampir setahun setelah diumumkan oleh Nekki, akhirnya kini kita semua bisa memainkan sekuel dari game runner bernuansa futuristik ini di iOS dan juga Android.

Sama seperti pendahulunya, Vector 2 masih menyajikan aksi runner dengan pendekatan gaya lari bebas atau parkour yang animasinya begitu luwes dan mengesankan. Bedanya jika pada seri Vector sebelumnya kamu bermain dalam aksi pelarian di atap gedung yang mirip sekali dengan Canabalt, kali ini Nekki mengajakmu bertualang dalam sebuah kompleks laboratorium yang berbahaya. Lengkap dengan aneka ragam jebakan dan halang rintang yang menunggumu di setiap sudutnya.

Untuk jalan ceritanya sendiri, Vector 2 mengajakmu bermain sebagai manusia hasil uji coba klona yang berniat untuk melarikan diri dari dalam gedung eksperimen. Sebagai seorang klon, otomatis kamu tak perlu merisaukan setiap kegagalan yang  kamu alami di Vector 2. Setiap kali karaktermu mati, kamu akan mengulangi aksi pelarianmu dengan karakter yang serupa namun dengan rute permainan yang diacak agar pengalaman bermainmu tidak selalu sama.

Vector 2 | Screenshot

Selain latar tema baru, Nekki juga menambahkan beberapa fitur seperti power-up dan equipment ability yang digunakan untuk mengubah sedikit gaya permainanmu. Lewat penggunaan equipment yang sudah ditingkatkan secara baik, kesempatanmu untuk berlari mencapai jarak terjauh akan semakin mudah dan perolehan skormu jelas akan semakin bertambah tinggi.

Dari impresi singkat yang saya lakukan, sejauh ini Vector 2 menyajikan aksi runner menyenangkan, walaupun tidak banyak hal yang baru yang membedakannya dengan game sejenis di luar sana. Meskipun demikian, animasi karakter yang dihasilkan Nekki di sini saya akui sangat menakjubkan sehingga Vector 2 layak disebut sebagai game 2D runner berpenampilan paling menarik yang saya temukan bulan ini.

App Info
Vector 2
NEKKI -  May 14, 2016
Genre:  Arcade
Size:   94M
Installs:   100 - 500
Gratis
Download

(Diedit oleh Fadly Yanuar Iriansyah)

The post Vector 2 – Sekuel Game Runner Bertema Parkour dari Kreator Shadow Fight appeared first on Tech in Asia Indonesia.

[Update] Rami Ismail dari Vlambeer Berbagi Rahasia Eksistensi bagi Developer Game Indie

Posted: 17 May 2016 09:30 PM PDT

Update – 18 Mei 2016

Terima kasih kepada teman-teman yang telah hadir langsung di acara atau menonton siaran livestreaming secara langsung. Untuk rekaman dari acara semalam akan segera kami unggah ulang dengan perbaikan kualitas dan fokus ke topik utama. Sekali lagi, terima kasih.


Artikel Asli – 12 Mei 2016

Apakah kamu adalah seorang developer game yang memiliki aspirasi atau tengah menjalani hidup sebagai developer independen? Atau mungkin kamu sekadar penikmat game yang penasaran dengan bagaimana cara tim developer indie bisa terus eksis ketika mengembangkan game dengan dana dan waktu yang terbatas?

Kalau kamu termasuk kategori di atas, atau hanya peminat industri game secara umum sekalipun, maka kamu tidak boleh melewatkan kesempatan untuk belajar langsung dari ahlinya yaitu Rami Ismail dari Vlambeer!

Diselenggarakan oleh Asosiasi Game Indonesia (AGI), Tech in Asia, Toge Productions, dan Touchten Games, serta didukung oleh Duniaku dan Agate Studio, pada hari Rabu, 18 Mei 2016 kamu akan bisa bertemu dan berbincang langsung dengan Rami Ismail dari Vlambeer di Jakarta.

Sebagai developer ternama yang telah menelurkan berbagai game berkualitas serta berkontribusi banyak terhadap industri game independen di taraf global, Rami Ismail tentunya memiliki banyak hal menarik untuk diceritakan pada kita semua.

Catat waktu dan tempatnya:

Tanggal: Rabu, 18 Mei 2016

Waktu: 19:00 – Selesai

Tempat: Touchten Games Office, Thamrin City level 7A Jakarta.

Untuk menghadiri acara ini, kamu cukup mendaftarkan diri melalui tautan di bawah dan membayar biaya pendaftaran sebesar Rp50.000. Acara ini terbatas untuk 70 orang peserta saja.

Kamu bisa langsung membeli tiketnya dengan mentransfer ke rekening BCA a.n. Daniel (0751406923) lalu kirimkan bukti transfer melalui SMS ke +62812-8267-2208 untuk mobile banking, atau email bukti transfer ke divika@techinasia.com.

EventBrite Link | ButtonKarena tempat yang sangat terbatas, pastikan kamu segera mendaftar, jangan sampai kehabisan! Bagi kamu yang berhalangan hadir, nantinya acara ini juga akan ditampilkan dalam format livestreaming di saluran YouTube Tech in Asia Indonesia.

P.S. Acara akan berlangsung dalam bahasa Inggris.

Mengenai pembicara

Rami Ismail | Photo

Rami Ismail merupakan satu dari duo tim developer game indie Vlambeer. Sebagai orang yang bertanggung jawab untuk urusan bisnis, marketing, dan tetap menangani desain game dan coding dari game yang Vlambeer buat, Rami Ismail cukup sering menjadi pembicara di berbagai acara game bertaraf internasional.

Bersama Vlambeer dia telah menghasilkan berbagai game sukses seperti Nuclear Throne, Ridiculous Fishing, Luftrauser, dan lain-lain. Selain itu Rami juga merupakan salah satu inisiator dari Indie MEGABOOTH yang telah membantu developer indie dari seluruh dunia untuk mendapat perhatian lebih di acara besar seperti PAX ataupun Gamescom.

(Diedit oleh Pradipta Nugrahanto)

The post [Update] Rami Ismail dari Vlambeer Berbagi Rahasia Eksistensi bagi Developer Game Indie appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Dragon Ball Xenoverse 2 Akan Membawamu Kembali ke Pertarungan Bangsa Saiya

Posted: 17 May 2016 08:52 PM PDT

Bandai Namco telah mengumumkan bahwa mereka akan merilis sekuel baru untuk Dragon Ball Xenoverse. Sama seperti game pertamanya, Dragon Ball Xenoverse 2 juga dikembangkan oleh Dimps (developer Freedom Wars, Saint Seiya: Soldiers’ Soul, dan lain-lain), dan akan dirilis pada tahun 2016 ini! Rencana yang cukup cepat, mengingat Dragon Ball Xenoverse pertama saja rilisnya baru sekitar setahun lalu.

Cek review Dragon Ball Xenoverse pertama di sini!

Menurut Rainel Tan dari Bandai Namco Entertainment Asia, Dragon Ball Xenoverse telah berhasil sukses besar dan membuktikan bahwa ada potensi untuk mengembangkan cerita orisinal di dunia Dragon Ball. Dalam game tersebut memang kita tidak lagi berperan sebagai Son Goku dan kawan-kawan dalam cerita yang mungkin sudah berulang kali kita lihat. Sebaliknya, kita justru membuat karakter sendiri, kemudian bertualang menembus waktu bersama Trunks.

Dragon Ball Xenoverse 2 | Screenshot 1

Dragon Ball Xenoverse 2 | Screenshot 2

Dragon Ball Xenoverse 2 akan meneruskan konsep dari game pendahulunya tapi dengan fitur-fitur baru, serta lingkup yang lebih luas dan mendetail. Tidak tanggung-tanggung, Bandai Namco menjanjikan bahwa Dragon Ball Xenoverse 2 adalah game Dragon Ball terbesar yang pernah ada. Informasi lebih lanjut akan diumumkan saat E3 2016 pada tanggal 14 Juni nanti.

Belum ada tanggal rilis pasti untuk Dragon Ball Xenoverse 2, yang jelas kita akan bisa menikmatinya tahun ini di PS4, Xbox One, maupun PC via Steam. Apakah Dragon Ball Xenoverse 2 bisa memperbaiki kekurangan-kekurangan yang dimiliki pendahulunya? Kita lihat saja nanti. Untuk sementara, mari nikmati dulu video trailer yang ada di bawah.

The post Dragon Ball Xenoverse 2 Akan Membawamu Kembali ke Pertarungan Bangsa Saiya appeared first on Tech in Asia Indonesia.

Rayakan Ulang Tahun, Love Live! School Idol Festival Mendapat Update Besar-Besaran

Posted: 17 May 2016 07:26 PM PDT

Apakah kamu masih gemar memainkan Love Live! School Idol Festival? Kalau iya, sebaiknya cek smartphone kesayanganmu sekarang juga karena Love Live! School Idol Festival telah mendapatkan event baru serta update besar-besaran. Update ini diluncurkan dalam rangka memperingati hari ulang tahun Love Live! School Idol Festival yang kedua sejak game tersebut dirilis pada 12 Mei 2014 lalu.

Event ulang tahun Love Live! School Idol Festival dibagi menjadi tiga "ronde", masing-masing berisi bonus dan kegiatan berbeda. Isi event tersebut adalah:

  • Ronde 1 – Second Anniversary Required EXP Reduction. Mulai tanggal 13 Mei, para pemain akan mendapatkan item khusus yang berguna untuk mempercepat level up. Jumlah experience yang diperlukan untuk mencapai level 100 juga akan dikurangi.
  • Ronde 2 – Second Anniversary Login Bonus. Setiap pemain yang log in pada tanggal 17 Mei sampai 23 Mei akan mendapat satu Love Gem tiap harinya sebagai bonus.
  • Ronde 3 – New Songs Released. Pada bulan Juni mendatang, Love Live! School Idol Festival akan mendapat tambahan tujuh lagu baru. Lagu-lagu tersebut antara lain "Shiawase Yuki no SMILING!", "Zurui yo Magnetic Today", "Kururin MIRACLE", "Storm in Lover", "Moshimo Kara Kitto", "Suki Desu Ga Suki Desu Ka?", serta "Soshite Saigo no Page ni wa".

Love Live! School Idol Festival | Screenshot 1

Love Live! School Idol Festival | Screenshot 2

Selain bonus-bonus di atas, aplikasi ini juga akan mendapat konten-konten baru yang sebelumnya ada di Love Live! School Idol Festival versi Jepang. Fitur paling dominan adalah Sticker Shop. Kamu bisa mendapat berbagai stiker dengan cara mengorbankan karakter dengan tingkat kelangkaan R+. Sebagai gantinya, stiker tersebut bisa ditukarkan dengan karakter-karakter langka yang dulu pernah dirilis secara terbatas.

Beberapa fitur lama pun mendapat pembaharuan, misalnya fitur Goals dan Home Screen. Kini kamu bisa mengoleksi wallpaper untuk mengganti gambar yang ada di Home Screen sesuka hati. Fitur baru bernama Titles juga ditambahkan untuk menambah kustomisasi profilmu. Baik wallpaper maupun title bisa didapat dengan menyelesaikan Goal tertentu.

Love Live! School Idol Festival | Screenshot 3

Love Live! School Idol Festival | Screenshot 4

Bagaimana, cukup menarik bukan? Dengan adanya update di atas (terutama fitur Sticker Shop) kamu jadi bisa lebih mudah mengoleksi karakter-karakter Love Live! favoritmu. Cerita Love Live! memang sudah berakhir, bahkan grup idol μ’s di Jepang pun sudah dibubarkan, tapi kamu bisa memainkan game ini untuk mengenang kembali memori sepanjang perjalanan sembilan gadis imut tersebut.

Suatu saat nanti kita harus move on dari Honoka dan kawan-kawan, lalu bersiap menyambut datangnya generasi school idol baru yaitu Aqours! Jangan lupa, anime sekuel Love Live! yang berjudul Love Live! Sunshine!! akan tayang mulai pertengahan tahun 2016 ini. Semangat yang dulu diemban μ’s masih terus hidup dalam diri para penerusnya, dan akan terus menjadi inspirasi bagi kita untuk mengejar impian. Ima ga saikou!

The post Rayakan Ulang Tahun, Love Live! School Idol Festival Mendapat Update Besar-Besaran appeared first on Tech in Asia Indonesia.

1 comment:

Sponsor

Latest Game News

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Sponsor

pasang iklan baris gratis