Game Di Indonesia |
- Xiaomi Luncurkan Alat Penanak Nasi Pintar yang Bisa Dikontrol Melalui Smartphone
- Bangun Armada Angkatan Udara Terkuat lewat Game Baru Kairosoft Berjudul Skyforce Unite!
- Sewa Buku di CipikaBookmate Kini Bisa Dibayar dengan Potong Pulsa
- Flat Kingdom – Platformer Unik dalam Kerajaan Kertas yang Indah
- Advan i7, Tablet yang Diklaim Ramah Mata berkat eyePRO
- Rangkuman Berita Game Hari Ini – 29 Maret 2016
- Kumpulan Layanan Berikut Ini Memungkinkan Kamu untuk Bertransaksi dengan Smartphone
- [Update] Humble Mobile Bundle 17 Merangkum Deretan Game Android Terbaik dalam Satu Paket Hemat
- Ethereum Siap Menantang Bitcoin dalam Persaingan Menjadi Mata Uang Virtual Terbesar
- Bomb Raider – Ketika Bomberman Digabung dengan Dungeon Crawler dan Beat ‘Em Up oleh Tim Kecil Asal Kediri
- Saksikan Aksi Keren Para Pembasmi Iblis dalam Trailer Perdana Toukiden 2
- Bagaimana Gerebek Polisi Mengubah Gameloft Indonesia
- Data Satu Tahun Periscope Buktikan Layanan Streaming Kian Diminati
- Surabaya Menjadi Saksi Lahirnya Jawara Point Blank Baru Asal Kota Banjarmasin
- Archipelago – RPG Strategi oleh Circle Mozaic Heaven dari Indonesia
- Kecerdasan Buatan Kini Mampu Menulis Novel yang Nyaris Menjadi Pemenang Anugerah Sastra
- Trailer Baru Contra Mobile Perlihatkan Gameplay Klasik dan Fitur PvP dalam Grafis 3D Menawan
- Canon Kenalkan Aplikasi Fotografi untuk iOS dalam Bahasa Inggris
- Perjuangan Ahok Menuju Pilkada Jakarta Menjadi Bagian Mini Game CumaCeban
Xiaomi Luncurkan Alat Penanak Nasi Pintar yang Bisa Dikontrol Melalui Smartphone Posted: 29 Mar 2016 07:00 PM PDT Beberapa waktu lalu kamu mungkin sudah sempat membaca sepeda pintar dan TV super tipis dari Xiaomi. Kali ini perusahaan teknologi asal Cina tersebut mengumumkan bahwa mereka telah memproduksi alat penanak nasi pintar, yang dibuat untuk melengkapi produk rumah pintar dari Xiaomi. Sebelumnya, Xiaomi sempat meluncurkan alat pembersih udara, pembersih air, monitor tekanan darah, dan smart segway. Semuanya adalah produk-produk selain smartphone yang diproduksi Xiaomi. Akan tetapi alat penanak nasi merupakan alat yang sering dipakai penduduk-penduduk di Asia, yang mengonsumsi nasi sebagai makanan pokok. Alat pintar benama lengkap "MIJIA Induction Heating Pressure Rice Cooker" ini bahkan bisa dikontrol menggunakan sebuah aplikasi smartphone. Aplikasi tersebut memungkinkan pengguna untuk mengatur dan mengubah kelembutan nasi sesuai keinginan. Seperti produk-produk lain, Xiaomi tidak memproduksi langsung alat penanak nasi pintar ini. Melainkan melalui salah satu portofolio Xiaomi, yaitu Chun Min. Sehingga tidak heran apabila Xiaomi tidak menggunakan awalan "Mi" untuk menamai alat ini. "Pengguna bisa memindai bungkus beras yang akan mereka gunakan untuk mengetahui jenis, merek, dan asal beras, kemudian alat penanak nasi ini akan otomatis mengatur tingkat panas agar sesuai dengan beras tersebut. Saat ini terdapat sekitar 200 merek beras yang telah didukung, dan akan terus bertambah ke depannya," ungkap Xiaomi, dikutip dari TechCrunch. Selain bisa digunakan untuk menanak nasi, alat ini ternyata bisa juga digunakan untuk membuat kue. Kemampuan ini merupakan inspirasi dari alat-alat penanak nasi canggih buatan Jepang. Kombinasi kontrol tekanan, pemanas induksi, dan lapisan besi akan menghasilkan rasa nasi dan kue yang unik. Bagaimanapun alat ini baru tersedia di Cina dan belum ada informasi kapan dipasarkan secara global. Sedangkan harganya bisa dibilang cukup mahal untuk sebuah alat penanak nasi, yaitu US$150 (sekitar Rp2 juta). Akan tetapi angka tersebut masih lebih murah apabila dibandingkan dengan alat penanak nasi canggih Jepang yang rata-rata dijual dua kali lipat lebih mahal. Baca juga: Xiaomi Luncurkan TV Layar Lengkung yang Lebih Tipis dari iPhone 6s (Diedit oleh Fadly Yanuar Iriansyah) The post Xiaomi Luncurkan Alat Penanak Nasi Pintar yang Bisa Dikontrol Melalui Smartphone appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Bangun Armada Angkatan Udara Terkuat lewat Game Baru Kairosoft Berjudul Skyforce Unite! Posted: 29 Mar 2016 07:00 PM PDT Setelah sekian bulan tak lagi terdengar, kini Kairosoft kembali mengejutkan saya dengan kehadiran game terbaru mereka yang berjudul Skyforce Unite!. Masih mengandalkan genre yang sama, kini developer game spesialis permainan simulasi untuk mobile tersebut menghadirkan tema yang belum pernah saya temui sebelumnya, yaitu membangun armada angkatan udara. Sesuai judulnya, dalam Skyforce Unite! kamu diajak membentuk batalion pesawat tempur guna memerangi kaum monster yang tersebar di seluruh penjuru bumi. Sama halnya dengan game simulasi manajerial buatan Kairosoft sebelumnya, di sini kamu akan dibuat sibuk memikirkan kebutuhan armada pesawatmu, mulai dari membeli pesawat bekas, memikirkan pelatihan pilot, dan mengalokasikan atribut mana yang cocok untuk pilot andalanmu. Begitu pesawatmu lepas landas, gameplay simulasi Skyforce Unite! berubah menjadi semacam permainan board game yang mudah untuk dipahami. Dengan melibatkan kartu yang kamu miliki, kamu akan menggerakkan pesawat hingga menuju kotak finis. Saat bidak pesawatmu berjumpa dengan ikon monster, permainan pun berganti menjadi RPG sederhana di mana kamu akan berstrategi menggunakan kartumu untuk mengalahkan monster. Di luar aktivitas manajerial dan aksi RPG yang kamu jalani tadi, Kairosoft juga menerapkan konsep monetisasi yang sekilas mirip dengan model game free-to-play mereka sebelumnya, High Sea Saga. Untuk bisa menghadapi permainan level tinggi, kamu perlu melakukan upgrade pesawat secara berkala dengan sumber daya yang kamu kumpulkan menggunakan aneka ragam aktivitas yang memakan stamina. Dengan kombinasi gameplay kartu yang begitu unik, Kairosoft kali ini menyajikan sesuatu yang begitu berbeda lewat Skyforce Unite! dibandingkan game simulasi buatan mereka sebelumnya. Bila kamu tertarik membangun armada udaramu lewat Skyforce Unite! kamu bisa mengunduh game tersebut secara gratis melalui tautan di bawah. The post Bangun Armada Angkatan Udara Terkuat lewat Game Baru Kairosoft Berjudul Skyforce Unite! appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Sewa Buku di CipikaBookmate Kini Bisa Dibayar dengan Potong Pulsa Posted: 29 Mar 2016 06:39 AM PDT Aplikasi sewa buku CipikaBookmate, yang merupakan kerja sama antara marketplace Cipika dengan platform sewa buku Bookmate, mendapat pembaruan. Kini pengguna dapat membayar biaya berlangganan lewat opsi Through Google Play, yang akan memotong pulsa pengguna. Bagi pelanggan operator seluler pascabayar, biaya tersebut akan dimasukkan ke tagihan bulanan. Sebelumnya, untuk berlanggan layanan CipikaBookmate yang telah dikenalkan sejak Juni 2015 silam, pengguna hanya diberikan opsi Pay by Card, atau pembayaran dengan kartu kredit dan kartu debit. "Kami berharap kemudahan ini akan mendorong minat baca buku di masyarakat lewat smartphone atau tablet. Mudahnya cara berlangganan semudah mereka menemukan koleksi buku kesayangan di CipikaBookmate," kata Division Head E-Commerce Indosat Ooredoo, Carlos Karo Karo, melalui press release yang Tech in Asia terima. Ia lebih lanjut menuturkan, di tahun pertamanya CipikaBookmate telah diunduh oleh lebih dari satu juta pelanggan. Kehadiran sistem pembayaran dan berlangganan baru ini diharapkan akan membuat semakin banyak orang lagi menggunakannya. Mengenai ketersediaan buku, menurut Carlos aplikasi CipikaBookmate sudah memiliki lebih dari 500.000 koleksi buku dari luar negeri. Sedangkan untuk buku lokal tersedia sekitar 5.000 judul buku. Beberapa penerbit yang telah bekerja sama dengan CipikaBookmate di antaranya adalah Mizan, Bentang Pustaka, Naura, Bestari, Trimuvi, dan Rosda. Aplikasi Bookmate sendiri sudah digunakan di beberapa negara di dunia, dengan dukungan sembilan bahasa—baik untuk bahasa aplikasi maupun buku-buku di dalamnya. Bahasa yang tersedia antara lain adalah Inggris, Spanyol, Rusia, Swedia, dan lainnya. Gratis satu bulan pertama bagi pengguna Indosat OoredooUntuk menikmati pilihan terbaru ini, pengguna bisa melakukan login—baik di situs CipikaBookmate atau aplikasi yang tersedia untuk platform Android dan iOS. Bagi pengguna Indosat Ooredoo, hanya dengan mendaftarkan nomornya, mereka akan langsung mendapat gratis akses Premium senilai Rp59.000 selama satu bulan. Setelah mendaftarkan nomor atau akun sosial media, pengguna akan langsung diarahkan pada pilihan buku yang tersedia. Setelah tertarik pada suatu buku, maka pengguna dapat melihat lima halaman pertama dari buku tersebut. Selebihnya akan muncul notifikasi untuk berlangganan. Terdapat dua pilihan kategori berlangganan, yakni Rp45.000 untuk satu bulan dan Rp450.000 untuk satu tahun. Sementara opsi Premium seharga Rp59 ribu memungkinkan pengguna untuk membaca seluruh buku di semua kategori, termasuk Business dan Premium. Mekanisme perpanjangan berlangganan juga dapat dilakukan melalui SMS dan e-mail—tergantung opsi yang dipilih pengguna untuk login. Pertama, pelanggan akan mendapat pengingat perpanjangan berlangganan berupa SMS dan notifikasi e-mail. Proses berikutnya adalah verifikasi yang dilakukan tiga kali. Ketiganya merupakan pesan berkelanjutan berisi beberapa pertanyaan mengenai berlangganan aplikasi ini. Proses verifikasi ditujukan sebagai pengaman bagi para pengguna layanan ini. Coba opsi pembayaran terbaru ini melalui aplikasi CipikaBookmate yang dapat diunduh melalui: Selain CipikaBookmate, sudah ada penyedia layanan penyewaan buku digital lain di Indonesia, yakni MyPerpus. Bedanya, MyPerpus menerapkan penyewaan per buku, sedangkan CipikaBookmate menerapkan paket dengan durasi waktu. (Diedit oleh Fadly Yanuar Iriansyah) The post Sewa Buku di CipikaBookmate Kini Bisa Dibayar dengan Potong Pulsa appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Flat Kingdom – Platformer Unik dalam Kerajaan Kertas yang Indah Posted: 29 Mar 2016 05:17 AM PDT Flat Kingdom adalah game platformer karya developer indie Fat Panda Games yang rencananya akan dirilis 7 April 2016 untuk PC dan Mac. Fat Panda Games terinspirasi dari beberapa game klasik Nintendo seperti seri Kirby, Demon's Crest, dan seri Mega Man. Selain itu, Flat Kingdom juga mendapatkan pengaruh besar dari Kingdom Hearts. Game ini bercerita tentang kehidupan di kerajaan kertas yang tentram sampai akhirnya seorang antagonis bernama Hex menculik permaisuri sekaligus merebut perhiasan ajaib milik raja. Alhasil, seisi dunia kertas yang indah berubah menjadi tiga dimensi yang mengerikan dan kamu harus berhadapan dengan kekacauan antar dimensi. Pemain akan menjadi seorang hero bernama Flat. Sesuai namanya, karakter ini berbentuk dua dimensi. Flat akan berhadapan dengan berbagai bentuk musuh dalam mencari permaisuri dan perhiasan ajaib yang direnggut dari kerajaannya. Uniknya, Flat dapat berubah bentuk menjadi kotak, segitiga, atau lingkaran untuk mengalahkan musuhnya. Perubahan bentuk Flat akan mempengaruhi pertarungan dengan lawannya, seperti bermain gunting, kertas, dan batu. Segala bentuk objek di Flat Kingdom dapat dikalahkan dengan bentuk lainnya. Misalnya, segitiga dapat mengalahkan lingkaran, kotak dapat melawan segitiga, dan lingkaran dapat melompati kotak. Teka-teki dan berbagai musuh Flat dapat dikalahkan dengan mengubah ke bentuk yang tepat, jadi pemain perlu mengamati dan mempelajari bentuk apa yang dapat digunakan untuk melawan musuh. Pemain juga akan mendapatkan kemampuan baru yang dapat membantu melawan musuh lebih cepat, memecahkan lebih banyak puzzle, hingga membuka tempat yang belum bisa diakses oleh Flat sebelumnya. Selain mendapatkan misi utama, pemain juga dapat menyelesaikan misi sampingan, menemukan gulungan tersembunyi yang berisi sejarah Flat Kingdom, hingga membongkar semua rahasia di dalamnya. Mengingat game ini terinspirasi dari game klasik Nintendo, musik yang mengiringi petualangan Flat merupakan karya dari komposer musik legendaris Mega Man, Manami Matsumae. Mendengar musiknya yang megah dan melihat cara bermainnya yang unik, saya jadi penasaran ingin membantu Flat mengalahkan musuh-musuhnya dalam dunia kertas indah yang mirip kesenian pop-up ini. Flat Kingdom bisa kamu dapatkan di Steam seharga US$9 (sekitar Rp120.000), kamu juga bisa melihat trailer gameplay dari Flat Kingdom di bawah ini. Steam Link: Flat Kingdom, Gratis
The post Flat Kingdom – Platformer Unik dalam Kerajaan Kertas yang Indah appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Advan i7, Tablet yang Diklaim Ramah Mata berkat eyePRO Posted: 29 Mar 2016 05:12 AM PDT Sebagai produsen tablet, Advan hari ini (29/3) resmi merilis i7 yang mengusung layar 7 inci. Namun, berbeda dari seri pendahulunya, perangkat terbaru ini dibekali teknologi eyePRO yang diklaim ramah mata. Marketing Director Advan, Tjandra Lianto pada saat peluncuran mengatakan bahwa teknologi eyePRO mampu mereduksi nano light hingga 40 persen. Nano light atau sinar biru adalah kategori paling tinggi sinar yang dapat ditangkap manusia dibandingkan sinar lainnya. Sumber alami sinar biru (blue light) adalah matahari, namun sinar biru juga dipancarkan oleh sumber lainnya yang bersifat non alami seperti lampu neon, layar LED, TV, smartphone, tablet dan berbagai perangkat digital lainnya. Ia lebih lanjut menerangkan bahwa tablet ini juga telah mendukung teknologi Eye Protection berupa teknologi nano optical film untuk melindungi kesehatan mata dari bahaya radiasi sinar biru. Tjandra memaparkan fakta bahwa sinar biru merupakan sinar terjauh yang dapat ditangkap oleh mata manusia. Kebanyakan pengguna smartphone di Indonesia dinilai Tjandra terpapar oleh sinar biru yang berasal dari layar smartphone dan bila dalam waktu lama akan merusak kesehatan mata. “Tanpa kita sadari mata kita terkena efek sinar biru. Ini sudah isu global, seperti global warming, sehingga kami menginisiasi menciptakan gadget yang dapat menangkal sinar biru,” lanjut dia. Target pasar tablet tersebut adalah anak-anak usia 5 hingga 15 tahun dan orang tua berusia di atas 45 tahun yang disebut paling rentan terkena dampak buruk radiasi sinar biru. Selain mengandalkan eyePRO, tablet ini juga sudah menggunakan teknologi 4G. Harga yang dibanderol adalah Rp1,35 juta. Untuk pemasarannya, Tjandra mengatakan pihaknya akan mengandalkan pasar offline dan online.
Dua kemampuan yang diandalkan ditambah dengan spesifikasi yang tidak terlalu "wah" bagi sebuah tablet. Hal ini mungkin dikarenakan untuk menekan harga produk tetap berada di harga Rp1 jutaan. "Advan masih menargetkan pengguna di daerah di luar kota-kota besar di Indonesia, sehingga penjualannya bukan hanya melalui e-commerce, tetapi juga peritel tradisional," tambahnya. Untuk e-commerce, Advan menyebut produknya sudah tersedia di Bhinneka dan Lazada. Targetkan 50 produk baru sepanjang 2016Advan sendiri tidak tanggung-tanggung dalam menargetkan jumlah produk yang dirilis sepanjang tahun ini. “Tahun ini kita rencananya akan ada 50 seri produk baru yang merupakan gabungan dari smartphone dan tablet. 80 persennya adalah smartphone,” tambah Tjandra. Menurutnya, dari angka tersebut tetap akan didominasi yang mendukung jaringan 3G. Lebih rinci, ia berujar bahwa hanya akan ada 10 hingga 15 seri produk yang mendukung jaringan 4G LTE. Tjandra beralasan bahwa jangkauan 4G LTE yang belum merata menjadi salah satu penyebab perangkat 3G masih mendominasi, sehingga Advan tidak bisa begitu saja mendominasi produknya dengan perangkat 4G LTE. Rencana lainnya, menurut Tjandra, Advan pada tahun ini akan mencoba lebih agresif dengan segmen harga di atas Rp1 juta. "Advan akan coba memasarkan produk di kelas harga Rp2 juta." Bila nantinya Advan mengeluarkan produk di harga Rp2 jutaan, maka mereka akan berhadapan dengan vendor global, seperti Lenovo yang baru saja mengeluarkan Vibe K4 Note di harga Rp2,9 juta. (Diedit oleh Pradipta Nugrahanto) The post Advan i7, Tablet yang Diklaim Ramah Mata berkat eyePRO appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Rangkuman Berita Game Hari Ini – 29 Maret 2016 Posted: 29 Mar 2016 05:08 AM PDT Iklan PlayStation di Korea Tunjukkan Cara untuk Menghidupkan Kembali Zombi
Iqbal Kurniawan – Bagaimana cara menghidupkan kembali zombi? Iklan PlayStation di Korea menunjukkan salah satu caranya, yaitu mengekspos mereka terhadap console PS4. Pada video di atas, kamu bisa melihat bagaimana para zombi hidup kembali dengan melihat game di PS4 setelah memainkan PC maupun perangkat mobile terbukti tidak ampuh. Ubisoft Akan Membuka Cabang di Filipina Tahun IniIqbal Kurniawan – Salah satu developer game AAA asal Perancis, Ubisoft, akan membuka cabang baru di Asia Tenggara, tepatnya di Filipina. Cabang terbaru itu akan dibuka pada kuartal kedua tahun 2016 di kampus De La Salle University, kota Santa Rosa. Studio yang rencananya akan mempekerjakan hingga lima puluh orang di tahun 2016 tersebut akan membantu studio Ubisoft lainnya mengembangkan game AAA. Sumber: Ubisoft Simak Intensnya Adegan Tarung dalam Film Street Fighter Resurrection Lewat Video Behind the Scene Berikut
Risky Maulana – Film Street Fighter Resurrection yang kini disiarkan secara eksklusif melalui aplikasi go90 bisa jadi merupakan contoh film (yang awalnya sekadar) bikinan fan paling ambisius yang akan kita jumpai dalam beberapa bulan terakhir. Meskipun cukup disayangkan distribusinya yang sangat terbatas, untungnya kita bisa sedikit aksi film laga ini lewat video trailer behind the scene di atas. Mari kita berdoa semoga dalam waktu dekat Machinima tertarik mendistribusikan film ini lewat channel YouTube. Nintendo Melakukan PHK Masal di Kantor Korea SelatanRisky Maulana – Mengutip pemberitaan Kotaku yang bersumber dari sebuah media Korea Selatan GameMeca, Nintendo regional Korea Selatan saat ini telah memberhentikan lebih dari 80% karyawan. Belum ada konfirmasi resmi alasan mengapa Nintendo melakukan PHK masal pada cabang kantor mereka di Korea Selatan, namun informasi yang beredar mengatakan bahwa PHK tersebut disebabkan oleh faktor efisiensi operasional Nintendo untuk wilayah Asia. Fringe Theory, Game Survival yang Menceritakan Penderita PTSD Kini Mendapatkan Trailer Pertamanya
Chandry Tasofa – Post-Traumatic Stress Disorder atau disingkat PTSD biasanya dialami oleh orang-orang yang kembali dari medan perang. Game indie dari LionRoar Games yang berjudul Fringe Theory ini menceritakan bagaimana dua orang laki-laki yang menderita PTSD harus bertahan secara fisik dan mental selama mereka terasing di sebuah pulau. Karakter utama dalam Fringe Theory harus memecahkan misteri di balik pulau terpencil itu, pemain juga akan bertahan dengan cara berburu, memancing, atau mengumpulkan makanan. Fringe Theory masih dalam tahap perkembangan, dipilih di Steam Greenlight dan akhir Maret nanti akan masuk Kickstarter. Kamu bisa melihat trailer pertamanya pada video di atas. Situs Resmi: LionRoar Games Trailer The Walking Dead: Michonne Episode Kedua Penuh dengan Aksi
Chandry Tasofa – Telltale Games telah mengumumkan episode kedua dari The Walking Dead: Michonne akan dirilis hari ini. Episode kedua ini diberi judul 'Give No Shelter'. Jalan ceritanya akan berlanjut dari konsekuensi pilihan pemain di episode pertama. Jika kamu belum memainkan dan melihat betapa menegangkannya episode kedua ini, Telltale Games telah membuat trailer The Walking Dead: Michonne Give No Shelter dalam kemasan yang penuh aksi. Langsung saja saksikan trailer game ini pada video di atas. The post Rangkuman Berita Game Hari Ini – 29 Maret 2016 appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Kumpulan Layanan Berikut Ini Memungkinkan Kamu untuk Bertransaksi dengan Smartphone Posted: 29 Mar 2016 04:56 AM PDT Dengan semakin meningkatnya pengguna smartphone, saat ini bisa dibilang kita sedang menuju era teknologi mobile. Salah satu teknologi yang sedang berkembang pesat adalah sistem pembayaran menggunakan smartphone. Raksasa-raksasa teknologi seperti Samsung, Google, dan Apple pun berlomba-lomba untuk bisa menguasai sektor ini dengan meluncurkan sistem pembayaran mobile mereka sendiri. Akan tetapi sayangnya belum ada satupun teknologi tersebut yang bisa digunakan di Indonesia. Hal inilah yang telah memicu munculnya sejumlah startup, bank, dan operator seluler yang menyediakan sistem pembayaran menggunakan smartphone. Namun, sebelum kamu membaca ulasannya, mari kita lihat perbandingan singkat setiap layanan pembayaran mobile yang akan saya bahas.
BCA SakukuSesuai namanya, Sakuku merupakan aplikasi pembayaran mobile dari Bank BCA. Aplikasi ini diluncurkan pada September 2015 lalu. BCA Sakuku bisa digunakan untuk melakukan transaksi offline menggunakan kode QR dan online di toko-toko yang telah bekerja sama. BCA Sakuku menggunakan nomor telepon pengguna sebagai nomor rekening digital. Misalnya, apabila kamu ingin mengirim uang ke teman, kamu tinggal mencari nomor telepon teman kamu yang juga menggunakan Sakuku dari daftar kontak. Akan tetapi dengan cara ini pengguna akan dikenakan biaya SMS setiap kali melakukan transaksi. Mandiri E-Cash
Mandiri E-Cash bisa di bilang salah satu layanan pembayaran mobile yang telah lama hadir di tanah air. Bahkan sampai sekarang masih bisa digunakan dengan feature phone. Hal ini karena Mandiri E-Cash menggunakan teknologi kode OTP (One-Time Password), sebuah kode khusus yang dihasilkan untuk memverifikasi transaksi. Kode OTP memang didukung banyak ponsel. Akan tetapi teknologi ini tidak secanggih kode QR dan NFC. Karena pengguna harus memasukkan kode tersebut secara manual untuk memverifikasi transaksi. Seiring berjalannya waktu, Mandiri E-Cash sekarang sudah bisa digunakan untuk berbagai hal, khususnya dukungan untuk transaksi online di situs-situs e-commerce. Aplikasi Mandiri E-Cash juga bisa digunakan untuk membeli voucer game online. Dimo Pay by QRDimo Pay by QR bisa dibilang sebagai layanan pembayaran mobile hybrid. Teknologi kode QR dari Dimo "terbenam" pada aplikasi-aplikasi pembayaran mobile lain. Beberapa aplikasi yang telah terintegrasi dengan Pay by QR Dimo adalah Dompetku milik Indosat Ooredoo, Uangku dari Smartfren, ZimplePay, dan Simobi milik Sinarmas. Strategi yang menarik karena pengguna yang telah menggunakan aplikasi pihak ketiga di atas tidak dipaksa untuk menggunakan aplikasi baru. Dengan cara ini, Dimo juga telah membuka pasar yang lebih luas. Akan tetapi teknologi kode QR dari Dimo hanya bisa digunakan untuk melakukan transaksi offline. Telkomsel TCash Tap
Telkomsel TCash Tap memang lebih canggih karena sudah menggunakan teknologi NFC. Sayangnya teknologi tersebut tidak terintegrasi dengan NFC di dalam smartphone. Artinya, walau smartphone kamu sudah memiliki NFC, kamu tetap memerlukan stiker TCash untuk bisa menggunakan layanan ini. TCash bisa digunakan untuk melakukan transaksi offline maupun online. Untuk proses transaksi offline tidak secepat apa yang dikatakan oleh pihak Telkomsel di situsnya. Karena pengguna harus menunggu token yang dihasilkan dari kasir, barulah bisa melakukan tap di alat yang telah mendukung TCash untuk menyelesaikan transaksi. Selain itu, proses pengisian saldo atau deposit TCash juga sangat terbatas. Pengguna hanya bisa mengisi saldo melalui Indomaret, GraPARI, dan ATM Bersama. Indomaret dan GraPARI akan menyediakan voucer saldo khusus yang bisa dibeli oleh pengguna. Artinya apabila voucer tersebut habis, pengguna tidak bisa mengisi saldo. Sedangkan untuk ATM Bersama, tentunya akan dikenakan biaya administrasi tambahan. iPaymu MobileiPaymu bisa dibilang salah satu layanan pembayaran yang telah lama menggunakan kode QR. Awalnya iPaymu merupakan jembatan pembayaran online yang bisa diintegrasikan ke situs-situs jual beli, sebelum akhirnya melakukan ekspansi menjadi layanan pembayaran mobile. Seperti layanan pembayaran lain, teknologi kode QR milik iPaymu hanya bisa digunakan di toko-toko yang telah menggunakan layanan iPaymu. Begitu juga dengan fitur transfer yang hanya bisa digunakan dengan sesama pengguna iPaymu. Kesles
Kesles juga merupakan layanan pembayaran mobile yang menggunakan teknologi kode QR. Kelebihan yang ditawarkan adalah kemampuan untuk menambah saldo atau deposit dari seluruh ATM di Indonesia. Pengguna juga tidak diharuskan untuk memiliki rekening di bank-bank tertentu atau memiliki kartu kredit. Dengan menggunakan sistem kode QR, artinya Kesles hanya bisa digunakan untuk melakukan transaksi offline. Jadi strategi yang dilakukan Kesles untuk menarik minat pengguna adalah melakukan kerja sama dengan toko-toko maupun restoran, lalu menyediakan diskon-diskon khusus saat transaksi dengan layanan ini. Masalah pembayaran mobile saat iniLayanan pembayaran mobile memang sangat menarik. Karena kamu bisa menggunakan smartphone sebagai pengganti uang tunai saat berbelanja di toko-toko. Begitu juga dengan kemudahan untuk bertransaksi di situs-situs jual beli dan kemampuan untuk mengirim uang. Namun, tidak ada layanan yang sempurna. Masing-masing layanan tersebut memiliki kekurangan yang membuat pengguna enggan untuk menggunakannya. Seperti opsi untuk menambah deposit yang masih sedikit, hingga penggunaan yang masih terbatas di tempat-tempat tertentu. Jadi akan lebih baik apabila ada layanan yang dapat menjadi jembatan dari masing-masing layanan pembayaran di atas. (Diedit oleh Fadly Yanuar Iriansyah; Sumber gambar Primus Inter Pares) The post Kumpulan Layanan Berikut Ini Memungkinkan Kamu untuk Bertransaksi dengan Smartphone appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
[Update] Humble Mobile Bundle 17 Merangkum Deretan Game Android Terbaik dalam Satu Paket Hemat Posted: 29 Mar 2016 04:15 AM PDT Update – 29 Maret 2016Sekarang kamu memiliki sisa waktu enam hari saja untuk segera membeli penawaran Humble Mobile Bundle 17 yang sangat mewah ini. Kini apabila kamu membayar seharga US$5,77 (sekitar Rp75.990), kamu akan mendapatkan enam game keren di mana tiga di antaranya adalah game Android tambahan dari penawaran sebelumnya. Ketiga game tersebut antara lain: Jadi tunggu apalagi, lekas beli penawaran Humble Mobile Bundle 17 sekarang sebelum kehabisan. Artikel Asli – 22 Maret 2016Mewah! Itulah kata yang langsung terlontar dari mulut saya ketika melihat deretan game Android yang bertengger menghiasi paket Humble Mobile Bundle edisi bulan Maret minggu ini. Bagaimana tidak? Lebih dari delapan game yang Humbe Bundle tawarkan minggu ini tergolong sebagai game Android wajib punya, mulai dari Framed, Grim Fandango, Lara Croft GO, dan lain sebagainya. Sama halnya dengan model pembelian Humble Mobile Bundle sebelumnya, Humble Bundle 17 menetapkan tarif bayar sesuka hati kamu dengan minimal pembelian seharga US$1 (dengan kurs saat ini Rp13.200) saja. Lewat harganya yang super hemat ini kamu akan mendapatkan tiga game indie super keren seperti:
Jika tiga game Android tersebut dirasa kurang cukup, kamu bisa juga membeli penawaran berikutnya seharga $5.77 (sekitar Rp75990) untuk mendapatkan beberapa game seperti:
Bulatkan harga di atas menjadi $6 saja (sekitar Rp80.000) dan kamu bisa menambahkan game seperti Desktop Dungeons dan Grim Fandango Remastered ke dalam koleksi game Humble Bundle kamu. Jadi tunggu apalagi? Silakan siapkan kartu kreditmu dan kunjungi situs Humble Mobile Bundle untuk menyumbang demi keperluan amal sekarang, dan dapatkan delapan game Android mewah tadi untuk menghibur waktu perjalananmu. Sumber: Humble Mobile Bundle 17 The post [Update] Humble Mobile Bundle 17 Merangkum Deretan Game Android Terbaik dalam Satu Paket Hemat appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Ethereum Siap Menantang Bitcoin dalam Persaingan Menjadi Mata Uang Virtual Terbesar Posted: 29 Mar 2016 03:08 AM PDT Sejak diperkenalkan pada tahun 2009, mata uang virtual Bitcoin telah banyak menarik minat para pengguna internet, termasuk di Indonesia. Banyak pihak yang coba menyaingi popularitas Bitcoin, namun belum ada yang berhasil melakukannya. Hingga pada tahun 2014, Vitalik Buterin, yang waktu itu masih berusia 20 tahun, berinisiatif membuat sebuah platform bernama Ethereum. Platform tersebut pun mempunyai mata uang virtual seperti Bitcoin, yang diberi nama Ether. Dengan bantuan beberapa rekannya, ia berhasil meraih dana sebesar US$18 juta (sekitar Rp 241 miliar) secara crowdfunding untuk mendanai pengembangan platform tersebut. Saat ini, nilai seluruh Ether di dunia sudah mencapai angka US$905 juta (sekitar Rp12 triliun). Jauh mengungguli mata uang virtual lainnya, seperti Ripple (U$261 juta / sekitar Rp3,5 triliun) dan Litecoin (US$147 juta / sekitar Rp1,9 triliun). Ether hanya kalah dari Bitcoin yang nilai totalnya saat ini mencapai US$6,5 miliar (sekitar Rp87 triliun). Joseph Bonneau, seorang peneliti mata uang virtual di Universitas Stanford, mengatakan kalau Ether adalah satu-satunya mata uang virtual yang menarik minatnya selain Bitcoin. “Bitcoin saat ini masih tetap yang utama, namun Ethereum jelas merupakan yang kedua setelah Bitcoin,” ujar Joseph. Mengandalkan fitur Smart ContractBitcoin dan Ethereum sebenarnya sama-sama menggunakan sistem bernama Block Chain. Dalam sistem Block Chain ini, pencatatan data dan transaksi dilakukan di banyak server yang saling terhubung satu sama lain. Dengan begitu, bila ada satu server yang mengalami kerusakan, data tetap bisa diakses di server-server yang lain. Hal yang membedakan Ethereum dari Bitcoin adalah penerapan Smart Contract, yang memungkinkan kamu untuk memprogram transaksi, sebelum kamu melakukannya. Contohnya, kamu bisa membuat program arisan yang akan secara otomatis memindahkan Ether milik setiap peserta ke akun pemenang setiap bulannya. Fitur Smart Contract inilah yang menurut Joseph Lubin, Co-Founder Ethereum, tidak diakomodasi oleh Bitcoin. "Bitcoin telah menampilkan sebuah visi besar, dan Ethereum hadir untuk memperjelas bagaimana cara mewujudkan visi tersebut," ujar Lubin. Penerapan dari Smart Contract ini dikumpulkan dalam situs Dapps. Di sana, kamu bisa melihat berbagai proyek yang dibuat oleh developer dengan platform Ethereum, seperti pembuatan sistem crowdfunding, sistem peminjaman uang, dan juga sistem perjudian. Sejauh ini, platform Ethereum sudah didukung oleh 6.400 server yang saling terhubung. Angka ini tidak berbeda jauh dengan server pendukung Bitcoin yang jumlahnya ada 7.400. Untuk bisa mendapatkan Ether, kamu bisa menukarkan uang dalam bentuk Dolar atau Pound lewat penjual mata uang virtual seperti Kraken dan Bittylicious. Dilirik oleh perusahaan besarPengembangan Etherium saat ini memang masih dalam tahap awal, ditandai dengan versi lengkap pertama mereka yang baru diluncurkan akhir Februari 2016 lalu. Namun dengan potensi yang dimiliki oleh Ethereum, beberapa perusahaan besar telah mencoba untuk menggunakannya. Tahun 2015 silam, IBM bekerja sama dengan Samsung untuk membuat sistem Internet of Things bernama ADEPT. Di dalamnya, IBM menerapkan konsep Smart Contract dari Ethereum. Baca juga: Masa Depan Pembayaran Indonesia, Ada di Kartu Kredit atau Bitcoin? Marley Gray, Direktur bidang Pengembangan dan Strategi Bisnis di Microsoft, juga mengatakan kalau dengan Ethereum kamu bisa memecahkan banyak masalah di dunia industri dengan baik. “Ini adalah solusi paling elegan yang kami lihat sampai sekarang,” ujar Gray. Ditanggapi dengan apatis oleh pengguna BitcoinPerkembangan Ethereum ditanggapi dingin oleh beberapa pihak yang sudah menggunakan Bitcoin. Chris DeRose, Community Director untuk Counterparty, sebuah pengembang platform yang memanfaatkan jaringan Bitcoin, bahkan mencurahkan unek-uneknya di Twitter.
Menurut Chris, sistem Smart Contract yang ditawarkan Ethereum tidak dibutuhkan oleh masyarakat. Hal ini langsung mendapat balasan dari Mark Wilcox, salah satu investor di Ethereum, yang kemudian memicu perdebatan antara keduanya.
Sejauh ini, Ethereum memang belum mendapat banyak tantangan baik dalam hal keamanan maupun potensi penipuan yang dilakukan oleh pengguna mereka. Karena itu, mereka perlu membuktikan kalau mereka bisa menjadi sistem yang tak hanya bermanfaat, tetapi juga aman digunakan. Dengan perkembangan Ethereum yang begitu pesat, tidak mustahil kalau di kemudian hari mereka juga akan dikenal secara luas seperti Bitcoin. Namun untuk bisa mencapai prestasi tersebut, mereka harus terlebih dahulu membuktikannya dengan membuat produk yang memecahkan masalah banyak orang. (Diedit oleh Fadly Yanuar Iriansyah) The post Ethereum Siap Menantang Bitcoin dalam Persaingan Menjadi Mata Uang Virtual Terbesar appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Posted: 29 Mar 2016 02:43 AM PDT Beberapa hari yang lalu saya dikejutkan dengan sebuah trailer singkat untuk game yang terasa begitu familier, namun di saat yang bersamaan juga terasa begitu orisinal. Game tersebut adalah Bomb Raider yang dikembangkan oleh Tahoe Games asal Kediri. Dari trailer yang bisa kamu saksikan di akhir artikel, Bomb Raider tampak layaknya Bomberman tapi dengan grafis bergaya piksel yang terlihat begitu cantik. Gameplay yang ada pun tidak sebatas menghabiskan musuh dengan bom saja, tapi juga ada unsur dungeon crawling dan beat ’em up, ditunjukkan dari karakter utama game yang bisa memukuli musuh-musuh dengan combo menggunakan tangan kosong. Robertus selaku perwakilan dari Tahoe Games mengakui bahwa Bomberman memang merupakan salah satu inspirasi awal Bomb Raider. Namun, seiring dengan berjalannya pengembangan, game ini mulai disuntikkan elemen dungeon crawling dan beat ’em up seperti yang dapat kamu lihat di videonya. Bomb Raider dikembangkan oleh tim beranggotakan tiga orang saja, dengan pembagian satu programmer, satu artis, dan satu sound engineer. Masih ada kemungkinan anggota tim yang mengerjakan akan bertambah, tapi Robertus mengakui bahwa fokus mereka saat ini adalah menghasilkan demo untuk dipamerkan di IN.GAME Festival serta dilombakan di Indie Prize Casual Connect Asia 2016. Trailer yang dirilis secara tiba-tiba ini jelas cukup mengejutkan, mengingat belum ada developer lokal asal Kediri yang unjuk gigi, apalagi dengan kualitas yang begitu terpoles dan sangat menjanjikan. Ketika ditanya tentang seberapa aktif komunitas developer game di Kediri, Robertus menjawab:
Melihat bagaimana terpolesnya game yang sedang mereka buat dan betapa semangatnya tim Tahoe Games untuk membangun komunitas developer di kotanya, saya pribadi jelas menaruh harapan besar kepada tim yang satu ini. Bomb Raider sendiri rencananya akan dirilis untuk PC dan belum memiliki tanggal rilis pasti.
The post Bomb Raider – Ketika Bomberman Digabung dengan Dungeon Crawler dan Beat ‘Em Up oleh Tim Kecil Asal Kediri appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Saksikan Aksi Keren Para Pembasmi Iblis dalam Trailer Perdana Toukiden 2 Posted: 29 Mar 2016 02:38 AM PDT Koei Tecmo baru-baru ini merilis video trailer berdurasi dua setengah menit yang menunjukkan aksi Toukiden 2 secara lebih mendetail. Dalam video ini kamu bisa melihat karakter-karakter baru yang akan muncul di Toukiden 2, senjata yang mereka gunakan, serta beberapa cuplikan gameplay pertarungan. Kamu bisa tonton videonya lewat tautan YouTube di bawah. Ada lima karakter dalam Toukiden 2 yang sejauh ini sudah diumumkan. Pertama yaitu seorang Slayer perempuan yang disebut Hakase (profesor). Ia dijuluki demikian karena kecerdasannya dalam bidang teknologi. Hakase adalah penemu Demon Hand, sebuah alat spiritual yang kini digunakan oleh para Slayer untuk membantu mereka membasmi Oni. Hakase juga menciptakan robot mekanikal bernama Tokitsugu. Tak seperti robot biasa, Tokitsugu menyimpan jiwa manusia dalam dirinya sehingga bisa hidup dan memiliki akal. Sama seperti Hakase, Tokitsugu juga seorang Slayer. Baik Hakase maupun Tokitsugu sama-sama bertarung menggunakan senapan. Karakter ketiga adalah Benizuki, Slayer veteran pengguna naginata. Benizuki adalah Slayer terkuat di desa Mahoroba, bahkan pernah menjadi pahlawan dalam bencana yang disebut Awakening (Oomagadoki). Kalau kamu pernah main Toukiden Kiwami, kamu mungkin ingat dengan istilah ini. Awakening adalah kejadian terbukanya portal antara dunia manusia dan dunia iblis, membuat iblis dalam jumlah besar muncul ke dunia manusia. Benizuki memiliki rival bernama Homura. Berbeda dengan para Slayer yang menetap dan melindungi desa Mahoroba, Homura adalah seorang pengembara. Ia menggunakan sword whip dalam pertarungan, senjata baru dalam Toukiden 2 yang bisa menyerang dari jarak jauh maupun jarak dekat. Karakter terakhir yang diumumkan adalah Gwen, seorang Slayer berambut pirang berkebangsaan Inggris. Dibandingkan samurai, gaya bertarung Gwen yang menggunakan pedang dan tameng lebih mirip kesatria Eropa. Gwen akan disulihsuarakan oleh Shoko Nakagawa, penyanyi serta pengisi suara yang populer berkat lagu anime Tengen Toppa Gurren Lagann. Selain lima karakter tersebut dalam video trailer juga ditunjukkan sekilas aksi yang bisa kamu lakukan dengan Demon Hand. Demon Hand bisa digunakan untuk menarik dan menjatuhkan iblis, melakukan serangan spesial, atau sebagai grappling hook untuk mencapai tempat tinggi. Rasanya mirip seperti gabungan antara Devil Bringer di Devil May Cry 4 dengan Thorn Whip di Freedom Wars. Dengan fitur-fitur yang ada, tampaknya Toukiden 2 akan menjadi sebuah game hunting yang keren. Toukiden Kiwami saja sudah sangat seru, apalagi ditambah dengan senjata-senjata baru, sistem open-world, serta Demon Hand. Toukiden 2 direncanakan rilis pada tanggal 30 Juni 2016 di Jepang untuk PS4, PS3, dan PS Vita. Mudah-mudahan kita tidak perlu menunggu terlalu lama untuk versi Inggrisnya.
Sumber: Koei Tecmo via Gematsu The post Saksikan Aksi Keren Para Pembasmi Iblis dalam Trailer Perdana Toukiden 2 appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Bagaimana Gerebek Polisi Mengubah Gameloft Indonesia Posted: 29 Mar 2016 01:17 AM PDT Gameloft adalah salah satu developer game mobile terbesar di dunia. Studio raksasa ini juga memiliki kantor cabang yang cukup besar di Indonesia, tepatnya di Yogyakarta. Tapi, kebesaran nama yang mereka miliki ternyata tidak cukup untuk membuat Gameloft cukup dikenal penduduk Indonesia atau bahkan aparat yang berwajib. Pada akhir tahun 2014 lalu, kantor Gameloft Indonesia di daerah Wirobrajan, Yogyakarta secara tiba-tiba digerebek oleh sekumpulan polisi. Polisi yang datang tanpa surat perintah ini memaksa masuk atas tuduhan kantor Gameloft merupakan sarang judi online. Kekacauan ini jelas menimbulkan berita besar sampai ke kancah internasional. Setelah kejadian tersebut, beberapa perubahan tampak mulai muncul dari Gameloft. Perubahan apa saja kah yang dimaksud? Raksasa Dunia di Tanah JawaSebelum terjun ke pembahasan yang lebih mendalam, ada baiknya kita berkenalan dulu dengan apa yang sebenarnya Gameloft cabang Yogyakarta lakukan sehari-hari dan mengapa Yogyakarta yang dipilih dari seluruh kota di Indonesia. Gameloft Indonesia dibuka pada tahun 2010 sebagai studio yang berfokus pada aktivitas porting skala besar untuk game berbasiskan Java. Para developer akan diberikan game yang telah dikerjakan tim dari negara lain untuk handphone dengan spesifikasi yang cukup tinggi, dan membuatnya mampu berjalan di puluhan handphone lain yang memiliki spesifikasi berbeda dari handphone yang menjadi tempat game awal dibuat. Selain porting, Gameloft Indonesia juga melakukan sebuah aktivitas yang disebut Game Evolution. Dalam Game Evolution, tim akan bertanggung jawab untuk memperbaharui game yang telah dirilis dan memastikan umur game yang dikembangkan tetap panjang berkat fitur-fitur baru yang terus bisa memikat pemainnya. Contoh aktivitas dari kegiatan ini adalah update tema musim ataupun penambahan level dan karakter baru. Game Evolution bisa saja menyajikan satu saja update untuk game baru, atau bisa juga memberikan banyak update untuk game yang telah dirilis dari dua tahun lalu. Kalau dilihat dari apa yang dikerjakan, tidak mengherankan memang kalau Yogyakarta yang dipilih sebagai tempat membuka cabang Gameloft pertama di Indonesia. Dari dulu Yogyakarta memang cukup populer sebagai kota di mana pelajar dan seniman berkumpul, dan di era modern kini pun, para seniman dan pelajar cukup mendominasi ranah teknologi. Tidak lupa juga, sebagai kota pelajar, Yogyakarta cukup populer sebagai tempat dengan biaya hidup yang murah. Dengan UMR yang jauh di bawah Jakarta, dikombinasikan dengan jumlah orang dengan kemampuan teknis dan artistik yang cukup seimbang, kota ini menjadi surga tersendiri bagi perusahaan game seperti Gameloft untuk membuka cabangnya di Indonesia. Usaha Mengubah StigmaApa yang dilakukan Gameloft di Yogyakarta jelas merupakan simbiosis mutualisme antara kota dan studio game tersebut. Tidak perlu jauh-jauh bicara soal pajak dan berbagai birokrasi dari perusahaan asing yang membuka cabang di Indonesia, keberadaan Gameloft saja sudah membuka ratusan lapangan kerja baru untuk banyak orang di Yogyakarta. Sebagai senior di industri game, Gameloft juga bisa dibilang mendidik banyak sekali developer baru di Indonesia. Pendidikan ini hadir dalam wujud dukungan kepada komunitas seperti Gamelan, atau bahkan dengan memberikan pengetahuan dasar untuk developer-developer tentang industri game. Tidak sedikit juga “lulusan” dari Gameloft yang kemudian membentuk tim independen sendiri ataupun bergabung dengan studio lokal lain sambil membawa ilmu yang mereka pelajari dari Gameloft. Sayangnya, semua hal ini tidak dilakukan dengan sosialisasi yang cukup baik kepada masyarakat ataupun media. Berbeda dengan Gameloft Indonesia sekarang yang begitu terbuka kepada media, dulu cabang dari perusahaan asal Perancis ini sangatlah tertutup dan sulit dihubungi. Ditanya mengenai hal tersebut, Andrei Lascu selaku pimpinan studio Gameloft Indonesia menjelaskan kepada Tech in Asia: “Segalanya jatuh pada dua hal, pertama Gameloft berkembang di Indonesia dalam kecepatan yang sangat tinggi, dalam waktu sekejap saja kami tumbuh dari nol menjadi lima ratus orang. Saat kamu tumbuh dan berkembang begitu cepat, ada banyak sekali hal yang harus diurus secara internal. “Segala kesibukan ini membuat kami tidak memiliki banyak waktu untuk menjalin hubungan lebih dalam dengan masyarakat sekitar, melakukan kegiatan amal, mengontak media, dan sebagainya. Begitu kami mulai stabil dalam menangani urusan-urusan internal, barulah kami semakin mendekati media dan komunitas,” jelas Lascu. Tapi jika kita membicarakan soal perubahan yang begitu cepat di Gameloft, ada satu kejadian penting di tahun 2014 yang tidak boleh dilewatkan begitu saja, apa lagi kalau bukan kunjungan dadakan dari kepolisian ke kantor pusat Gameloft Indonesia. Tuduhan Sarang JudiPada 10 November 2014, kantor Gameloft Indonesia di daerah Wirobrajan, Yogyakarta, mendapat kunjungan tidak terduga dari kepolisian. Oknum polisi datang karena laporan dari warga sekitar yang mengatakan bahwa kantor Gameloft merupakan sarang judi online. Dari laporan itu, anggota kepolisian datang ke kantor Gameloft tanpa surat-surat izin yang diperlukan dan memaksa masuk.
Setelah perdebatan yang cukup panas, gelombang polisi kedua pun datang, kali ini mereka hadir dengan surat-surat izin yang lengkap dan diizinkan untuk masuk dan menyelidiki kantor perusahaan game mobile asal Perancis tersebut. Di dalam polisi mulai bertanya kepada karyawan tentang apa yang mereka kerjakan dan hubungannya dengan judi online. Kunjungan dadakan ini membuktikan bahwa tuduhan-tuduhan yang disampaikan tidaklah benar, dan aktivitas pun berlanjut seperti biasa di Gameloft, dengan kehebohan sendiri di kantor Gameloft ataupun akun-akun media sosial para karyawan. Meskipun singkat, kunjungan ini menimbulkan berita besar sampai mendapatkan sorotan berbagai media internasional. Nama Gameloft Indonesia pun semakin dikenal banyak orang, meskipun penyebabnya bukanlah sesuatu yang menyenangkan.
“Kejadian tersebut bisa dibilang memiliki dampak positif. Secara internal hal tersebut membuat para karyawan lebih bersatu bersama sebagai tim. Perlu banyak tenaga dikeluarkan untuk menangani penggerebekan itu, dan memang dampaknya di sisi operasional kami cukup besar, tapi kami saling menolong satu sama lain dalam menghadapinya,” jelas Andrei menanggapi soal efek samping kunjungan polisi di akhir tahun 2014. Selain itu Andrei juga menjelaskan bahwa sebelum kejadian yang menimpa Gameloft di bulan November 2014 terjadi, cabang yang memiliki ratusan karyawan ini tidak memiliki orang yang bertanggung jawab untuk urusan hubungan masyarakat (humas). Segala hal yang berhubungan dengan humas dikerjakan oleh Andrei dan manajer personalia yang bertanggung jawab di Gameloft cabang Yogyakarta. Sekarang Gameloft di Yogyakarta telah memiliki orang yang bertanggung jawab untuk urusan humas, jadi bisa dibilang adanya posisi ini merupakan salah satu perubahan positif yang terjadi pasca November 2014. Dari segi eksternal pun kasus ini cukup membantu Gameloft. Yang paling jelas terlihat adalah bagaimana Gameloft jadi lebih dikenal masyarakat sekitar tidak hanya dari nama, tapi juga dari apa yang perusahaan ini lakukan. “Banyak sekali orang yang tidak mengerti apa itu Gameloft dan apa yang kami lakukan di Yogyakarta,” tambah Andrei.
Andrei pun turut menjelaskan bagaimana Gameloft kini lebih akrab dengan beberapa instansi pemerintah, termasuk membantu mempromosikan Yogyakarta sebagai kota dengan perusahaan teknologi yang tengah berkembang. Gameloft pun telah bekerja sama dengan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) untuk menggiring lebih banyak calon investor ke Yogyakarta. Sedangkan untuk hubungan dengan komunitas, Gameloft menunjukkan dukungan langsung dengan cara terlibat langsung di acara-acara komunitas lokal seperti IN.GAME Festival yang berlangsung selama dua tahun terakhir di Kota Pelajar tersebut. Masa Depan yang Lebih CerahSetelah melakukan wawancara tersebut, saya pun melakukan tur singkat keliling kantor Gameloft. Kantor yang cukup populer dengan jam kerja yang berat ini terlihat begitu penuh warna. Berbagai benda seperti alat musik, video game, meja pingpong, sampai gym sekalipun dapat kamu temukan. Berbagai hal jelas telah banyak berubah dibanding beberapa tahun lalu. Andrei pun mengajak saya berkeliling ke ruang rapat yang lebih terlihat seperti pantai untuk bersantai dan ruangan-ruangan lainnya. Dia juga menunjukkan sebuah hal baru di kantor Gameloft, yaitu permainan Escape Room bertema pembunuhan yang dibuat menjadi bagian dari tes menjadi desainer game di Gameloft. Tidak mengherankan memang jika orang awam banyak yang berpikir Gameloft bukanlah kantor tempat mencari nafkah sungguhan. Dengan segala keunikan dan warna-warni di gedung perusahaan ini, cukup wajar jika orang yang tidak tahu apa-apa sama sekali tentang video game menduga Gameloft hanyalah sekadar tempat hura-hura semata. Melihat bagaimana Gameloft beroperasi dengan lebih terbuka dan tidak kaku, apakah penggerebekan polisi beberapa waktu yang lalu adalah sebuah kejadian yang lebih manfaat daripada mudaratnya? Sebelum menyudahi wawancara saya, saya pun bertanya: “Jadi, penggerebekan polisi ini bisa dibilang sebagai sebuah insiden yang menguntungkan?” “Ya bisa dibilang begitu, tapi bukan berarti kami mengharapkan hal tersebut terjadi lagi di sini,” tutup Andrei sambil tersenyum. Penulis sebelumnya pernah bekerja di Gameloft Indonesia dari tahun 2011-2012. Baca halaman etika kami untuk informasi lebih lanjut. The post Bagaimana Gerebek Polisi Mengubah Gameloft Indonesia appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Data Satu Tahun Periscope Buktikan Layanan Streaming Kian Diminati Posted: 29 Mar 2016 12:58 AM PDT Periscope, layanan social live streaming untuk perangkat mobile dari Twitter, telah menginjak usia satu tahun. Apa saja yang telah dicapai oleh platform yang diluncurkan pada tanggal 26 Maret 2015 ini? Lima bulan setelah meluncur, tepatnya pada bulan Agustus tahun lalu, Periscope telah menyiarkan video live berdurasi 40 tahun. Tentu saja, di tahun pertamanya beroperasi, angka tersebut sudah semakin membengkak. Para penggunanya telah membuat 200 juta siaran live menggunakan aplikasi Periscope. Merujuk pada data terakhir yang dikeluarkan pada bulan Agustus 2015, setiap harinya layanan ini digunakan oleh dua juta pengguna. Jika ditotal, semua pengguna itu menonton konten live streaming berdurasi 110 tahun per hari. Pencapaian lain Periscope bisa kamu lihat pada milestone berikut ini: Kesuksesan Periscope tak lepas dari "hausnya" netizen dengan konten live streaming. Situs seperti Twitch dan YouTube Gaming telah memperkenalkan livestreaming ke jutaan orang. Mengambil pendekatan yang mirip tetapi berbeda, Periscope menyediakan platform live streaming untuk mereka yang aktif di media sosial. Facebook kemudian mengekor pada bulan Februari dengan layanan mereka sendiri yang bernama Facebook Live. Google pun dikabarkan segera menyusul. Sebuah laporan menyebutkan kalau mereka sedang mengembangkan aplikasi bernama YouTube Connect. Jangan lupakan Meerkat, aplikasi social live streaming yang hadir paling pertama. Sayangnya, setelah diblokir oleh Twitter yang kemudian meluncurkan Periscope, Meerkat memutuskan pivot menjadi media sosial. Bagaimana dengan kamu? Apakah kamu termasuk pengguna aplikasi social livestreaming macam Periscope? (Diedit oleh Pradipta Nugrahanto) The post Data Satu Tahun Periscope Buktikan Layanan Streaming Kian Diminati appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Surabaya Menjadi Saksi Lahirnya Jawara Point Blank Baru Asal Kota Banjarmasin Posted: 28 Mar 2016 11:40 PM PDT Pada hari Minggu tanggal 27 Maret lalu, kota Surabaya mendapatkan kehormatan untuk menggelar turnamen Point Blank paling bergengsi, yaitu final Point Blank Garena Championship (PBGC) 2016. Acara yang diselenggarakan oleh Garena Indonesia di Surabaya Town Square ini sukses menyedot animo ribuan pengunjung yang ingin menyaksikan sepak terjang tim esport kesayangan mereka berlaga. Gelaran final PBGC 2016 di Surabaya merupakan puncak dari rangkaian turnamen penyisihan yang diselenggarakan di 32 kota, mulai dari bulan Januari hingga Maret 2016 lalu. Melalui turnamen yang bertujuan untuk menyeleksi perwakilan beberapa regional Indonesia tersebut, terpilihlah empat tim esport seperti AVII_NGC.TEAM, We Made Legend 186, FFPS GF7, dan NICS Turbo ZL yang berlaga untuk memperebutkan piala PBGC 2016. Selain PBGC 2016, Garena Indonesia juga mengadakan Point Blank Ladies Championship atau PBLC 2016 season 1 sebagai turnamen Point Blank pertama di Indonesia yang ditujukan khusus untuk mempertandingkan tim wanita. Melalui gelaran acara yang sama, empat tim wanita seperti FFPS Cutedevil 186, Galaxy_389, MIF77_Beleza, dan Female Fighters berlaga untuk memperbutkan hadiah uang tunai senilai lima juta rupiah. Perhelatan PBGC 2016 kemarin menghasilkan juara baru, yaitu AVII_NGC.TEAM, yang berhasil menyingkirkan juara bertahan PBGC tahun sebelumnya, N1CS. Dengan terpilihnya AVII_NGC.TEAM sebagai pemenang, tim asal Banjarmasin ini berhak membawa pulang uang tunai seratus juta rupiah dan mewakili Indonesia bertanding dalam ajang Point Blank World Challenge 2016 di Seoul, Korea Selatan, pada bulan Mei mendatang. Yang menarik, tim Point Blank dari Banjarmasin ini ternyata baru memulai karir esport mereka pada bulan Oktober tahun lalu. Walau baru seumur jagung, namun tim ini berhasil membuktikan kekompakan dan kerja keras mereka demi mengejar karir sebagai gamer profesional. Di perhelatan yang sama pula, tim Female Fighters juga menjuarai pertandingan PBLC 2016 Season 1. Lewat ketekunan mereka berlatih, tim esport Indonesia yang juga sempat meramaikan podcast bersama Tech in Asia ini membuktikan bahwa wanita juga bisa mendapatkan posisi tersendiri dalam kancah kompetisi gaming tanah air. The post Surabaya Menjadi Saksi Lahirnya Jawara Point Blank Baru Asal Kota Banjarmasin appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Archipelago – RPG Strategi oleh Circle Mozaic Heaven dari Indonesia Posted: 28 Mar 2016 09:50 PM PDT Circle bernama Mozaic Heaven yang banyak menelurkan produk-produk bernuansa kultur pop Jepang membocorkan informasi mengenai sebuah RPG strategi yang sedang mereka kerjakan. Mereka memberi judul RPG ini Archipelago yang tampaknya mengambil latar di Indonesia. Salah satu screenshot yang dibagikan Mozaic Heaven menampilkan area mirip dengan Pulau Jawa. Hal menarik lainnya yakni pulau tersebut terbagi dalam banyak area. Pada sudut kanan atas, kamu bisa melihat wajah-wajah samar dengan angka di bawah masing-masing gambar. Apakah gambar tersebut merupakan para tokoh penguasa di setiap area? Selain peta yang membuat saya penasaran, potongan screenshot lainnya memperlihatkan sebuah percakapan layaknya visual novel. Potongan gambar tersebut menampilkan tokoh utama dari Archipelago bernama Maliq. Ia menyebutkan nama Hakim yang tampaknya juga merupakan salah satu karakter dalam game ini. Simak juga visual novel buatan Indonesia berjudul Just Deserts yang telah lolos Steam Greenlight Belum banyak informasi detail mengenai Archipelago. Menurut Mozaic Heaven, versi awalnya akan bisa dinikmati sekitar bulan Juli pada ajang Comifuro. Ini sekaligus akan menjadi debut Archipelago untuk dapat dimainkan oleh para gamer. Mozaic Heaven juga merencanakan untuk hadir dalam perhelatan developer game lainnya, antara lain Game Developers Gathering dan IN.GAME Festival. Ke depannya, Mozaic Heaven akan memasukkan Archipelago dalam Steam Greenlight. Apakah kamu tertarik untuk mencobanya? Facebook Page Link: Mozaic Heaven The post Archipelago – RPG Strategi oleh Circle Mozaic Heaven dari Indonesia appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Kecerdasan Buatan Kini Mampu Menulis Novel yang Nyaris Menjadi Pemenang Anugerah Sastra Posted: 28 Mar 2016 09:30 PM PDT Tahun ini, sebuah anugerah sastra di Jepang yang bernama Nikkei Hoshi Shinichi, berlangsung dengan cukup unik cukup unik. Dari 1.450 karya yang terdaftar dalam penghargaan tersebut, 11 di antaranya dibuat dengan bantuan program kecerdasan buatan (AI). Bahkan, salah satu novel buatan AI yang berjudul The Day A Computer Writes A Novel, berhasil lolos seleksi awal anugerah tersebut. Sayang, novel tersebut akhirnya gagal menjadi pemenang. Satoshi Hase, seorang penulis novel fiksi ilmiah asal Jepang, mengaku kalau ia terkejut dengan susunan novel tersebut yang begitu baik. “Sayangnya, ada beberapa hal yang kurang pas, seperti dalam hal penggambaran karakter, sehingga novel tersebut gagal menjadi pemenang,” ujar Satoshi. Bisakah komputer meniru kreativitas manusia?Selama beberapa tahun terakhir, anugerah Nikkei Hoshi Shinichi memang membuka kesempatan untuk pendaftar non-manusia untuk ikut berkompetisi. Namun baru pada tahun ini benar-benar ada novel buatan AI yang didaftarkan dalam ajang tersebut. Hitoshi Matsubara, seorang profesor di Future University Hakodate, adalah orang di balik pembuatan AI yang menulis novel The Day A Computer Writes A Novel. Ia bersama tim yang ia pimpin terlebih dahulu menentukan alur cerita, jenis kelamin para tokoh, serta kosakata yang akan digunakan. Selanjutnya, secara otomatis AI tersebut langsung menyusunnya menjadi sebuah novel utuh. Baca juga: Kecerdasan Buatan Kalahkan Pemain Go Terhebat di Dunia, Apakah Ini Pertanda Buruk? Matsubara menyatakan kalau selama ini AI hanya digunakan untuk memecahkan masalah dengan solusi yang pasti, seperti yang dilakukan Google dengan permainan Go. “Di masa depan, saya ingin mengembangkan potensi kecerdasan buatan agar bisa meniru kreativitas manusia,” ujar Matsubara. Walau gagal menjadi pemenang, namun lolosnya novel tersebut ke sebuah anugerah sastra merupakan prestasi tersendiri. Secara tidak langsung hal ini menjadi mimpi buruk bagi para penulis yang mungkin akan tergantikan pekerjaannya oleh AI. Namun sepertinya hal tersebut tidak akan terjadi dalam waktu dekat. Saya membayangkan kalau AI buatan Matsubara nantinya bisa digunakan untuk membantu manusia dalam menyusun sebuah naskah. Untuk menyempurnakan naskah tersebut menjadi karya yang indah, kreativitas penulis manusia tetaplah diperlukan. (Diedit oleh Pradipta Nugrahanto; Sumber gambar: 1, 2) The post Kecerdasan Buatan Kini Mampu Menulis Novel yang Nyaris Menjadi Pemenang Anugerah Sastra appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Trailer Baru Contra Mobile Perlihatkan Gameplay Klasik dan Fitur PvP dalam Grafis 3D Menawan Posted: 28 Mar 2016 09:00 PM PDT Melanjutkan kabar yang pernah disampaikan oleh Risky tentang remake Contra untuk platform mobile bulan November 2015 lalu, Tencent yang bekerja sama dengan Konami mengunggah trailer baru untuk memperlihatkan cuplikan gameplay serta sederet fitur dalam Contra Mobile. Dari sekilas gameplay yang terlihat dalam trailer, tampaknya kita akan disajikan dengan permainan klasik Contra yang merupakan perpaduan elemen side-scrolling platformer dan shooter. Para pemain veteran Contra pasti akan segera familier dengan gameplay yang ada. Tampilan karakter, musuh, maupun lingkungan dalam Contra Mobile digambarkan lewat grafis poligon yang lebih modern. Selain itu, efek tembakan maupun pergerakan musuh juga terlihat lebih dinamis dan luwes daripada versi orisinalnya. Semua perbaikan visual itu tidak menghilangkan ciri khas Contra yang akan menantang para pemainnya dengan aksi shooter bercampur platformer seru. Pergerakan karakter dalam game akan dikontrol lewat serangkaian tombol virtual yang terdapat di layar perangkat portabel. Penggunaan tombol virtual merupakan satu metode yang bagus untuk mendapatkan presisi gerakan serta respons cepat yang memang dibutuhkan dalam permainan Contra. Namun bagi saya desain itu bukanlah yang paling nyaman karena menutupi sebagian layar perangkat. Semoga saja Contra Mobile mendukung controller eksternal untuk meningkatkan kenyamanan bermain. Dua karakter legendaris Contra, Bill Razer dan Lance Bean, akan kembali dalam Contra Mobile. Para pemain juga berkesempatan untuk mengendalikan dua karakter tambahan bernama Edge dan Ivy yang tampil lebih modern ketimbang Bill maupun Lance. Tencent menyebutkan dua mode permainan yang bisa dinikmati dalam Contra Mobile. Selain mode normal dengan fitur co-op dua pemain seperti yang terdapat di versi orisinalnya, Contra Mobile juga akan menghadirkan fitur PvP satu-lawan-satu. Baik Tencent maupun Konami belum menyebutkan lebih jauh apakah Contra Mobile akan menjadi titel eksklusif untuk Cina, atau akan tersedia secara global. Belum diketahui juga apakah mereka akan merilisnya sebagai game berbayar atau free-to-play. Saya sendiri penasaran apakah kode cheat atas, atas, bawah, bawah, kiri, kanan, kiri, kanan, B, A masih dapat berfungsi di Contra Mobile nanti.
Sumber: MMO Culture The post Trailer Baru Contra Mobile Perlihatkan Gameplay Klasik dan Fitur PvP dalam Grafis 3D Menawan appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Canon Kenalkan Aplikasi Fotografi untuk iOS dalam Bahasa Inggris Posted: 28 Mar 2016 08:42 PM PDT Canon mengumumkan empat aplikasi fotografi untuk perangkat iOS dalam bahasa Inggris. Empat aplikasi tersebut adalah BestShutter, Photo Log Map, TakeMyPic, dan Easy Photo Sorter, yang bisa kamu unduh secara gratis di Apple App Store. Sebelumnya keempat aplikasi tersebut diperkenalkan untuk Jepang, namun kabarnya, karena banyaknya permintaan dari para pengguna produsen kamera ini, maka diluncurkan aplikasi dalam bahasa Inggris. Perlu dicatat untuk bisa menggunakan semua aplikasi berikut, kamu memerlukan akun iTunes Amerika Serikat Canon Photo Log Map berfungsi untuk menyematkan detail terkait peta pengambilan lokasi foto. Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu cukup mengambil gambar, lalu memindahkan foto dan nantinya aplikasi akan menyematkan peta dan pengguna dapat membaginya di media sosial. Unduh aplikasi Canon Photo Log Map di sini. Sementara itu, Canon BestShutter mengedepankan fitur kemudahan untuk memotret anak-anak atau hewan peliharaan. Aplikasi ini dilengkapi dengan sejumlah fitur suara yang ditujukan untuk mendapatkan perhatian dari anak-anak atau hewan peliharan. Pengguna juga dapat memindahkan atau menciptakan rekaman suara mereka sendiri. Unduh aplikasi Canon BestShutter di sini. Canon TakeMyPic memungkinkan pengguna memotret beberapa foto dalam satu jepretan dan kemudian pengguna dapat memilih satu foto yang dianggap terbaik. Aplikasi ini ditujukan untuk traveller yang tengah menjelajahi lokasi baru, dan umumnya meminta bantuan wisatawan lain untuk mengabadikan momennya. Unduh aplikasi Canon TakeMyPic melalui tautan berikut. Sedangkan aplikasi Easy Photo Sorter memungkinkan pengguna mengatur foto di iPhone atau iPad berdasarkan tanggal, waktu, dan dari tertentu. Berbagai foto pengguna yang telah disaring dapat ditempatkan ke dalam folder baru, yang dapat muncul pada galeri foto perangkat. Unduh aplikasi Canon Easy Photo Sorter melalui tautan berikut. Produsen kamera lainnya yang juga merilis aplikasi fotografi adalah GoPro yang merogoh kocek Rp1,4 triliun untuk aplikasi Replay dan Splice. Produsen kamera nampaknya berusaha untuk beralih mobile untuk menyeimbangkan pertumbuhan smartphone yang masih meroket. (Diedit oleh Pradipta Nugrahanto; Sumber gambar: Canon Canada) The post Canon Kenalkan Aplikasi Fotografi untuk iOS dalam Bahasa Inggris appeared first on Tech in Asia Indonesia. | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Perjuangan Ahok Menuju Pilkada Jakarta Menjadi Bagian Mini Game CumaCeban Posted: 28 Mar 2016 08:00 PM PDT Setelah Februari kemarin memeriahkan perayaan Imlek dengan event bagi-bagi angpao, bulan ini tim CumaCeban kembali lagi dengan sejumlah penambahan konten baru agar perburuan hadiah kamu dalam game ini semakin meriah. Penambahan fitur baru yang paling mudah kita jumpai adalah keberadaan mini game berjudul Pejuang Ahok. Sesuai namanya, dalam mini game ini kamu akan bermain bersama karakter gubernur Jakarta: Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang memerlukan bantuanmu untuk menghimpun KTP milik warga Jakarta. Objektif dari mini game baru ini sangatlah simpel, yang perlu kamu lakukan adalah membentuk sambungan jembatan untuk menyeberangkan Ahok menuju lokasi KTP berikutnya berada. Seandainya jembatanmu terlalu panjang atau terlalu pendek, maka kendaraan yang ditumpangi Ahok akan terjatuh ke jurang dan kamu perlu mengulangi permainan dari awal. Fitur baru lainnya yang bisa kamu temukan di CumaCeban adalah Tantang Teman. Lewat fitur ini kamu sekarang bisa menantang temanmu dan juga karakter Mr.Ceban untuk mengadu siapa yang bisa mendapatkan skor tertinggi. Lewat mode baru ini kamu bisa mendapatkan poin untuk mengikuti akumulasi hadiah “Sang Jawara” yang diundi tim CumaCeban setiap minggunya. Belum pernah mencoba CumaCeban? Silakan baca review dari kami di sini Lewat update yang sama, CumaCeban memperkenalkan desain antarmuka baru serta item power-up berupa topi dan kacamata sakti untuk melipatgandakan skor juga tiket hasil permainanmu. Dengan ini kesempatan kamu untuk mendapatkan beragam hadiah yang ditawarkan Mr.Ceban pun semakin besar, jadi jangan lupa untuk membekali dirimu dengan item ini ketika serius bermain demi mengejar hadiah di CumaCeban. Sumber Foto: Harian Nusantara The post Perjuangan Ahok Menuju Pilkada Jakarta Menjadi Bagian Mini Game CumaCeban appeared first on Tech in Asia Indonesia. |
You are subscribed to email updates from Tech in Asia Indonesia. To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 1600 Amphitheatre Parkway, Mountain View, CA 94043, United States |
No comments:
Post a Comment